Kisah Haru Maskot McDonald's: Dulu Dipuja dan Idola, Kini Harus Pensiun Dianggap Seram

Kisah Haru Maskot McDonald's: Dulu Dipuja dan Idola, Kini Harus Pensiun Dianggap Seram

Kisah Haru Maskot McDonald's: Dulu Dipuja dan Idola, Kini Harus Pensiun Dianggap Seram

Kisah Haru Maskot McDonald's: Dulu Dipuja dan Idola, Kini Harus Pensiun Dianggap Seram


Masih ingat maskot McDonald's bernama Ronald? Maskot satu ini punya kisah haru dari yang dulunya dipuja dan jadi idola, namun kini harus menghilang.

Kalau kalian berkunjung ke McDonald's kalian pasti disambut maskot McDonald's berbentuk badut dengan senyum ramahnya. Maskot McDonald's ini sering tampil saat acara ulang tahun yang digelar di restoran McD. 

BACA JUGA: Fakta Kronologi Young Lex Plagiat Video Klip Lay EXO, Masuk Berita China, Korea dan Gak Akan Minta Maaf Gaes!

Dulu, sosoknya kerap dipuja-puja dan jadi idola. Pasalnya sosok Ronald ini memang menyenangkan senyumnya dan pakaian berwarna  merah kuning putih yang menambah kesan ceria. Tapi, sekarang sosok ini jarang muncul lagi dan diketahui sudah pensiun jadi maskot McDonald's.

Simak yuk kisah haru maskot McDonald's dari yang dipuja hingga kini pensiun dan dianggap seram. 

Sudah lahir sejak tahun 1960 

Berdasarkan berbagai penelusuran, Ronald lahir sejak tahun 1960 untuk membantu McDonald's menjual produk burger mereka. Pada tahun 1970, Ronald pun makin terkenal dan membintangi serial buku komiknya sendiri dari Charlton Comics. 

Saat itu, ia juga ikut bergabung dengan karakter terkenal lainnya seperti Mayor McCheese di iklan televisi. Nggak berhenti sampai di situ aja gaes. Sampai tahun 1990an, karakter McDonald's ini juga muncul di beragam pertunjukan animasi di Mc Donaldland. 

Mulai bergeser target pasar dan tak cocok dengan Ronald

McDonald's makin mengembangkan pasarnya. Dengan melakukan riset dan brainstorming selama setahun lamanya, McDonald pun mulai mengkampanyekan slogan barunya yaitu "I'm Lovin' It". Mereka juga menggandeng penyanyi terkenal, Justin Timberlake. 

Tujuan darii slogan tersebut adalah untuk menjangkau pasar orang dewasa dibandingkan anak-anak yang sebelumnya berhasil mereka kuasai dan lekat dengan keberadaan Ronald. Saat itu, Ronald masih menjadi maskot yang ada di store McDonald's, namun karakter-karakter McDonald'd itupun hanya tampil di pertunjukan tertentu saja. 

BACA JUGA: Fakta Viral Video Pegawai Kuli Diajak Bos-nya Makan di Restoran, Pesan Moral Wajib Diambil

Badut yang jadi identitas Ronald mulai diidentikan dengan hal-hal horor dan merugikan bagi restoran

Seperti diketahui bersama, dulu badut identik dengan hal-hal lucu, menghibur, dan ceria. Namun, seiring berjalannya waktu badut pun mulai muncul di film horor dengan karakter yang menyeramkan seperti Joker atau badut Pennywise dalam film It. 

Hal tersebut membuat Ronald jadi sosok yang seram. Nggak berhenti sampai di situ aja, pada 2010 ronald juga dikaitkan dengan tingkat obesitas di Amerika Serikat. Pasalnya peran Ronald dinilai berhasil menarik target pasar anak-anak. 

Ronald resmi pensiun pada tahun 2016

Dengan beragam polemik dan permasalahan yang ada, perusahaan McDonald's pun resmi menarik Ronald dan dipensiunkan dari maskot McDonald's pada tahun 2016 silam.

BACA JUGA: Fakta-fakta Irene Red Velvet Jadi Staf Restoran Burger, Kenapa Ya?

Meski begitu, bisa jadi Ronald hanya istirahat sejenak dan akan muncul pada tahun-tahun mendatang. Tak dipungkiri, sosok Ronald sendiri benar-benar memiliki nilai dan kenangan tersendiri bagi pecinta McD. 




Ronaldmaskot McDonaldsKisah Haru maskot McDonaldsKisah sedih maskot McDonaldsKapan maskot McDonalds dibuatKenapa maskot McDonalds hilang

Share to: