Traveling Murah dengan Hitchhiking, Dijamin Dompetmu Nggak Bakal Jebol

Traveling Murah dengan Hitchhiking, Dijamin Dompetmu Nggak Bakal Jebol

Traveling Murah dengan Hitchhiking, Dijamin Dompetmu Nggak Bakal Jebol

Kolase Foto Traveling Murah dengan Hitchhiking (Foto: Pexels)


Gaes tahu gak sih istilah hitchhiking? Buat yang belum tahu apa itu hitchhiking, simak yuk travelling murah dengan gaya hitchhiking, dijamin deh dompetmu gak bakalan jebol.

Hitchhiking sendiri merupakan sebuah metode travelling yang bisa kamu terapkan saat dompetmu tipis. Dengan menerapkan gaya travelling hitchhiking, kamu bisa memangkas pengeluaran transportasimu jadi Rp0 alias gratis. 

Seperti yang kita tahu, pengeluaran transportasi merupakan salah satu pengeluaran terbesar saat bepergian. Apalagi bepergian ke luar kota atau bahkan luar daerah. Nah untuk memangkas itu semua, kalian bisa menerapkan metode hitchhiking.

BACA JUGA: 10 Potret Aesthetic Aldi Reynaldi saat Travelling, Bikin Ngiri Gaes!

Apa sih hitchhiking?

Hitchhiking  merupakan gaya travelling dengan menumpang kendaraan orang lain. Karena menumpang, jadi pengeluaran transportasimu akan sangat minim atau bahkan bisa gratis tis tis tis!!!

Gaya travelling hitchhiking ini pertama kali muncul di Amerika dan menyebar hingga ke Eropa dan Asia. Biasanya orang yang menerapkan gaya travelling satu ini disebut sebagai hitchhiker.

Cara travelling dengan hitchhiking

Ketika melakukan hitchhiking, kamu akan menumpang kendaraan yang lewat di jalan secara spontan. Gak perlu mempedulikan jenis kendaraan dan siapa yang bawa kendaraan tersebut. 

Kamu tinggal menyodorkan jempol pada kendaraan yang lewat. Kamu juga bisa menuliskan tujuan perjalananmu agar pengendara bisa melihat lokasi tujuanmu. Jadi pengendara tahu akan memberi tumpangan sampai mana.

Biasanya ketika sudah mendapatkan tumpangan, kamu juga akan berkenalan dengan pemilik kendaraan dan berbagi cerita. Meskipun sudah mendapat tumpangan, bukan berarti kamu akan sampai dengan pasti di lokasi tujuan ya. 

Bisa aja kamu diturunkan di dekat lokasi tujuan atau bisa juga hanya setengah perjalanan aja. Jadi, kamu harus sabar dan kembali melakukan hitchhiking hingga lokasi tujuanmu. 

BACA JUGA: 10 Potret Aesthetic Caswan Assegaf saat Travelling, Bikin Ngiri Gaes!

  

Hal yang harus kamu perhatikan ketika hitchhiking

Meskipun nebeng dan minim budget, travelling bergaya hitchhiking tetap harus memperhatikan beberapa hal penting gaes. Salah satunya adalah kamu gak boleh memberhentikan kendaraan dan memaksa pengendara untuk memberikan tumpangan. 

Nggak cuma itu aja, pastikan kamu nggak tidur selama perjalanan berlangsung. Karena kamu cuma menumpang, jadi mohon kesadarannya untuk bergantian menyetir atau setidaknya menemani pengendara ngobrol. 

Oiya gaes, kamu juga harus menjaga kebersihan mobil yang kamu tumpangi ya. Sebelum makan atau minum cobalan minta izin terlebih dahulu gaes. Sebainya kamu nggak memberi makanan atau minuman kepada pengendara karena bisa disangka bermodus bius.

Karena kamu akan bertemu stranger, pastikan kamu tetap waspada kepada stranger yang memberimu tumpangan ya gaes. Salah satu upaya yang bisa kamu lakukan adalah tetap menyalakan lokasi GPS dan membaginya kepada orang yang kamu percaya agar lokasimu tetap terlacak. 

Kalau mau lebih aman lagi, sebaiknya kamu melakukan hitchhiking bersama satu atau dua temanmu gaes. Nah kalau kamu melakukan hitchhiking bersama teman perempuanmu, pastikan tempat duduk dekat pintu diberikan kepada teman perempuanmu dan kursi dekat pengemudi untuk laki-laku agar kalian bisa mudah melarikan diri jika terjadi hal yang tak diinginkan.

Tips lain saat hitchhiking 

Sebelum memutuskan untuk travelling bergaya hitchhiking, kamu bisa perhatikan tips berikut ini gaes. 

- Jangan memberhentikan kendaraan di tanjakan, turunan, atau tikungan, karena akan berbahaya. 

- Carilah tempat yang sedikit lowong, agar nggak macet ketika kendaraan berhenti.

- Siapkan powerbank, obat-obatan pribadi, serta jas hujan atau payung agar siap dari keadaan darurat.

- disarankan travelling hitchhiking  dengan dua teman lainnya agar lebih terjamin keamanannya. 

BACA JUGA: Ini dia Keuntungan Travelling Pake Open Trip, Buat Kamu yang Gak Mau Ribet

Nah itu dia gaes penjelasan lengkap tentang hitchhiking, metode atau gaya travelling yang nggak bikin dompetmu jebol. Tertarik untuk mencobanya?




travelling murahhitchhikingTips hitchhikingApa itu hitchhikingcara travelling hitchhikingtravelling murah dengan hitchhikinggimana cara hitchhiking

Share to: