Grup musik HIVI! langsung bergerak cepat untuk mencari vokalis pengganti usai Neida Aleida mengumumkan keluar.
Adapun, Neida mengumumkan keluar melalui sebuah video yang diunggah akun Instagram @sayhivi pada Rabu (16/10).
Dua personil yang tersisa, Ilham Aditama dan Febrian Nindyo berkomitmen untuk mempertahankan format grup seperti sebelumnya.
Baca Juga: Penyebab Seunghan Keluar dari RIIZE
"Bagi kami, Neida telah memberikan warna baru di HIVI! Perjalanan bersama dirinya selama delapan tahun meninggalkan kenangan berkesan bagi personel dan penggemar HiVi!," kata Ilham dalam rilis resminya, Rabu (16/10).
Proses pencarian vokalis baru akan dilakukan secara terbatas. Hingga saat ini, belum ada rencana audisi terbuka atau lowongan magang.
Namun, HIVI! tetap membuka kesempatan bagi siapa pun, termasuk para penggemar, untuk memberikan rekomendasi vokalis perempuan yang berkualitas dan cocok dengan gaya musik mereka.
Sementara itu, Neida masih akan tampil bersama HIVI! hingga akhir tahun ini. Ia resmi keluar setelah 31 Desember 2024. Dengan begitu, awal tahun 2025 kita akan melihat formasi baru HIVI!
Share to:
Related Article
-
Personel 1D Follow Twitter Zayn Malik Lagi, Apakah Bakal Tampil Bareng di Reuni?
One Direction|April 15, 2020 21:30:00