Tanggapan Deddy Corbuzier Tentang Terapi Emsculpt yang Digandrungi oleh Almarhum Ashraf Sinclair

Tanggapan Deddy Corbuzier Tentang Terapi Emsculpt yang Digandrungi oleh Almarhum Ashraf Sinclair

Tanggapan Deddy Corbuzier Tentang Terapi Emsculpt yang Digandrungi oleh Almarhum Ashraf Sinclair

Foto: YouTube/@deddycorbuzier


Kabar meninggalnya Ashraf Sinclair tentu mengejutkan banyak pihak, karena semasa hidupnya, Ashraf terlihat baik-baik saja. Bahkan rekan sesama artis pun merasakan hal tersebut, salah satunya Deddy yang mengungkapkan bagaimana sosok Ashraf selama hidup.

“Gue pernah ketemu Ashraf dua kali kalau BCL sering, kalau Ashraf dua kali dan he’s so  nice, baik banget. Waktu itu belum kenal, dan tegur-teguran aja dan baik banget. Tadi pagi gue baca, gue syok. Masalahnya gini, Umur gue udah 44 tahun, ketika gue ngeliat ashraf meninggal di usia 40 tahun, syok, lu bisa diambil kapan aja dan gak tahu waktunya. ” kata Deddy melalui konten YouTube yang diunggah pada Rabu, 19 Februari 2020.

Empat hari sebelum meninggal, Ashraf diketahui menjalani terapi emsculpt. Terapi emsculpt dikatakan setara dengan sit up 20 ribu kali dalam waktu 30 menit. Menurut Deddy yang di kenal rutin menjaga kebugaran tubuh, tidak ada orang yang bisa bertahan hidup saat melakukan sit up 20 ribu kali dalam waktu 30 menit.

“Itu kan beritanya kemana-mana ya, keluar berita tentang  meninggalnya dia karena beauty clinic karena dia makai alat di perut yang namanya emsculpt​. Ketika gue baca tentang postingan itu, sebenarnya agak mengerikan postingan tentang emsculpt​​, karena dipostingan itu mengatakan ‘pernah gak lu dalam waktu 30 menit sit up 20 ribu kali’,” katanya.

“Well faktanya adalah kalau gue 30 menit sit up 20 ribu kali gue mati pasti, orang mati kayanya, siapa yang bisa 30 menit sit up 20 ribu kali tuh gak masuk akal,” katanya.

Menurut Deddy sendiri dia tidak berani mengambil resiko  untuk membuat badan lebih bugar, ia lebih memilih cara manual dengan melakukan olahraga manual dan menjaga makan bersih saja.

“Jantung pasti stop, gue gak mau mengatakan itu penyebabnya, karena basic nya adalah itu yang keserang adalah serat otot yang di perut dan kalau itu berlebihan jaringan otot sebenarnya yang rusak, gak lari ke jantung. Jadi emc itu gak lari ke jantung harusnya, apakah gue melakukan itu, gue gak pernah mau,” tandasnya.

Penulis : Dwi Anjani




deddy corbuzierAshraf SinclairTerapi Emsculpt

Share to: