Siapa yang udah kangen liburan? Setelah beberapa bulan berdiam diri di rumah, kini kita memasuki era new normal dan akhirnya bisa melakukan kegiatan seperti biasa, termasuk liburan. Tapi, gimana ya protokol yang harus dirapkan kalau kita mau liburan?
Pemerintah ngerasa perlu membuat protokol resmi khusus pariwisata di Indonesia. Karena, negara kita punya banyak destinasi wisata, jadi perlu ada satu aturan dan protokol agar tetap aman dan nyaman di era new normal. Aturan ini juga udah disahkan dan mulai berlaku sejak Juni! Yuk kita simak poin-poin aturannya supaya lebih paham.
Supaya orang-orang lebih tertib, pemerintah membuat protokol kesehatan khusus pariwisata di Indonesia. Udah disahkan sejak Juni ini!
Indonesia mempunyai banyak tempat wisata yang tersebar di mana-mana. Nah, perlu ada standar kesehatan yang sama supaya kondisinya lebih tertib dan aman. Maka, Kementerian Kesehatan membuat KMK Nomor HK.01.07/Menkes/382/2020 yang bisa dibaca selengkapnya di sini. Peraturan itu berisi standar keamanan di berbagai tempat umum, termasuk tempat wisata. Udah disahkan sejak Juni dan mulai berlaku lo! Pemerintah juga menyiapkan buku dan video panduannya supaya lebih gampang dipahami.
Ada berbagai aturan yang harus dipatuhi di tempat wisata. Protokol dibuat dengan mengutamakan tiga isu penting
peraturan ini dibuat berdasarkan tiga isu utama yaitu kebersihan, kesehatan, dan keamanan. Apa aja sih isinya? Ada protokol kesehatan untuk tempat wisata, hotel, homestay, restoran, pertokoan, stasiun, terminal, pelabuhan, bandara, dan tempat-tempat umum lainnya. Lalu siapa yang harus mematuhi? Ada beberapa pihak yaitu pengelola tempat, pekerja di tempat itu, dan para pengunjung.
Walaupun udah ada protokol kesehatan, bukan berarti kita bebas berwisata ke mana-mana. Utamakan dulu kesehatan dan keamanan bersama, ingat virus corona masih ada di mana-mana~
Berbagai tempat wisata dan fasilitas umum memang udah dibuka. Protokol kesehatan resmi juga udah berlaku. Tetapi bukan berarti kita bebas berwisata ke mana-mana. Ingat, jumlah kasus corona di Indonesia masih banyak. Berarti risiko penyebaran virusnya juga masih tinggi. Daripada kita ketularan atau menularkan virus pada orang lain, lebih baik berada di rumah aja ya.
Share to:
Related Article
-
IMLEK 2021 Kerbau Logam, Ini 5 Shio yang Bakal Hoki Sepanjang Tahun Gaes
Update|February 10, 2021 05:00:00