Bagi kamu yang sedang bingung ingin pergi ke mana, kamu bisa banget nih ke LO.CO Space To Connect tempat ngopi di Bandung yang terletak di Jl. Bukit Dago Selatan, No. 51. Penasaran kan seperti apa sih LO.CO Space To Connect itu, simak yuk ulasannya berikut ini.
Dengan membawa semacam tagline Space To Connect, LO.CO menggaet beberapa komunitas untuk berkolaborasi dan menciptakan ruang kreatif bagi anak muda. Jadi, LO.CO cocok banget jadi tempat mencari ide kreatif anak muda dan referensi tempat ngopi di Bandung yang wajib kamu datengin gaes.
Untuk menemani kamu menceri ide kreatif, LO.CO Space To Connect juga menawarkan menu minuman dan makanan yang sangat beragam lho. Dari mulai coffee, mocktail, dan masih banyak lagi. Ini dia beberapa hal menarik lainnya yang ada di LO.CO Space To Connect gaes.
BACA JUGA: LO.CO Space To Connect, Tempat Ngopi Anak Muda di Bandung yang Wajib Kamu Datengin
1. Tempat yang nyaman dan menunjang produktifitas
LO.CO menghadirkan tempat dengan konsep mid century. Tempat ngopi satu ini juga makin terasa vintage dengan beragam dekorasinya. Ketika datang ke LO.CO, kamu seperti sedang pulang ke rumah yang sangat nyaman.
Terletak di kawasan Bandung Utara, ngopi di halaman belakang LO.CO bakal disuguhi pemandangan kota Bandung yang indah. Dengan tempat yang nyaman dan pemandangan indah tersebut, LO.CO bisa menunjang produktifitasmu.
2. Self service oriented
Sedikit unik dan beda dari yang lain, LO.CO menghadirkan konsep self service oriented atau melayani diri sendiri. Kamu diarahkan untuk memesan menu melalui www.order.itsloco.co.id dan men-scan barcode yang tersedia di setiap meja.
Setelah menyelesaikan pembayarannya, kamu tinggal mengambil pesananmu di meja bar. Jangan lupa gaes, ketika sudah selesai kamu juga harus merapikan sendiri bekas makanan atau minuman kamu.
3. Komunitas di LO.CO
LO.CO berkolaborasi dengan beberapa komunitas yang super kreatif abis. Misalnya saja Buah Tapa, sebuah label rekaman yang berkomitmen untuk menyediakan ruang bagi para musisi untuk menunjukkan karyanya.
Nggak cuma itu, beberapa komunitas lain seperti Cinemora Pictures, Pandegha, Laws & Rekan juga hadir di LO.CO.
4. Rekomendasi Menu Enak di LO.CO
LO.CO menawarkan menu minuman dan makanan enak yang dijamin bikin ketagihan. Misalnya saja LO.CO De Ruci, Ice Latte, Hot Latte, Black Party.
Harga menu makanan dan minuman di LO.CO terbilang ramah untuk anak muda, terutama kamu yang masih kuliah atau sekolah. Untuk menikmati segelas minuman enak di LO.CO, kamu hanya perlu menyiapkan uang sejumlah Rp29 ribu hingga Rp36 ribu aja.
Nah itu dia ulasan LO.CO dengan tagline Space To Connect yang cocok banget untuk anak muda yang sedang mencari inspirasi dan ide kreatif.
Share to:
Related Article
-
Biodata dan Profil Moch Subchi Al Tsani aka Bechi: Umur, Agama dan Pekerjaan, Pelaku Pencabulan Santriwati Jombang
Update|July 15, 2022 14:06:37