5 Film Thriller Korea yang Bikin Jantungan, Lengkap Sinopsis dan Daftar Pemain

5 Film Thriller Korea yang Bikin Jantungan, Lengkap Sinopsis dan Daftar Pemain

5 Film Thriller Korea yang Bikin Jantungan, Lengkap Sinopsis dan Daftar Pemain

Rekomendasi Film Thriller Korea Terbaik (Foto: IMDb)


Kamu butuh rekomendasi film yang memacu adrenalin? Yuk simak daftar 5 rekomendasi film thriller Korea yang dijamin bikin jantungan berikut ini.

Gak hanya dramanya, film Korea juga dikenal dengan memproduksi film thriller aksi berkualitas tinggi. Faktanya, banyak yang mengakui plot yang berhasil bikin pemirsanya gak berkedip.

Begitu banyak rekomendasi, KUYOU.id akan berikan rekomendasi wajib dan terbaik yang bisa menemani weekend kamu nih!

Baca Juga: 10 Original Series Vidio.com dengan Tema Romantis yang Bikin Galau, Ada Live with My Ketos

Apa saja? Yuk simak daftar 5 rekomendasi film thriller Korea yang bikin jantungan berikut ini!

1. Door Lock (2018)

Pemeran: Gong Hyo-Jin, Kim Yewon, Kim Sung-Oh.

Tanggal Tayang: Desember 2018

Film ini mengisahkan seroang wanita penghuni apartement bernama Kyung-Min (diperankan oleh Kong Hyo-Jin). Dia tinggal sendirian di apartemen dengan tipe studio. 

Suatu hari, dia menemukan bukti bahwa seseorang selama ini telah masuk secara diem-diam ke apartemennya. Orang tersebut bahkan tidur dengannya setiap malam.

Hingga akhirnya, sebuah kasus pembunuhan terjadi di apartemennya.

2. The Call (2020)

Pemeran: Park Shin-Hye, Jun Jong-Seo, Kim Sung-Ryoung, Park Ho-San dan banyak lagi.

Tanggal Tayang: November 2020

Film ini didasarkan pada film Inggris & Puerto Rico yang rilis pada 2011 berjudul "The Caller."

The Call menceritakan tentang dua wanita yang hidup di waktu yang berbeda. Seo-Yeon (diperankan oleh Park Shin-Hye) hidup di masa sekarang dan Young-Sook (diperankan oleh Jun Jong-Seo) hidup di masa lalu. Mereka terhubung dengan satu panggilan telepon.

3. Forgotten (2017)

Pemeran: Kang Ha-neul, Kim Moo-yeol, Moon Sung-keun, Na Young-hee, Lee Dong-jin, Lee Sung-woo.

Tanggal Tayang: November 2017

Film ini menceritakan tentang Jin-Seok (diperankan oleh Kang Ha-Neul) yang pindah ke rumah baru bersama kakak laki-lakinya Yoo-Seok (diperankan oleh Kim Moo-Yul), ibu (diperankan oleh Na Young-Hee) dan ayah (diperankan oleh Moon Sung-Geun). 

Jin-Seok menderita hipersensitivitas, tetapi dengan pengobatan dia bisa hidup normal. Suatu malam hujan, Jin-Seok melihat kakak laki-lakinya dilemparkan ke dalam van oleh sekelompok pria. 

Setelah 19 hari hening, Yoo-Seok kembali ke rumah, tetapi dia tidak ingat apa pun dari kepergiannya. Jin-Seok menyadari cukup banyak perubahan dalam kepribadian dan perilaku kakak laki-lakinya sehingga dia mulai curiga bahwa orang yang kembali bukanlah Yoo-Seok. Sementara itu, Jin-Seok terus mendengar suara dari kamar terkunci yang menyimpan sementara barang-barang pemilik rumah sebelumnya.

4. Confession of Murder (2012)

Pemeran: Jae-yeong Jeong, Shi-hoo Park, Hae-Kyun Jung

Tanggal tayang: November 2017

Setelah berakhirnya undang-undang pembatasan, pembunuh berantai Lee Doo-Suk (diperankan oleh Park Si-Hoo) menerbitkan bukunya "I'm A Killer" yang menjadi best seller. Buku itu menggambarkan kejahatan yang dia lakukan di masa lalu. 

Sementara itu, Det. Choi Hyung-Goo (diperankan oleh Jung Jae-Young) mencoba untuk menangkap pembunuh berantai yang dia lewatkan 15 tahun yang lalu.

5. Memories of Murder (2003)

Pemeran: Song Kang-Ho, Kim Sang-Kyung, Kim Roe-Ha, Song Jae-Ho

Tanggal tayang: Mei 2003

Based on a true story, film ini berlatarbelakang tahun 1986 Provinsi Gyunggi. Tubuh seorang wanita muda ditemukan diperkosa dan dibunuh secara brutal. Dua bulan kemudian, serangkaian pemerkosaan dan pembunuhan dimulai dalam situasi yang sama. 

Di negara yang tidak pernah mengenal kejahatan seperti itu, bisikan gelap tentang seorang pembunuh berantai semakin keras.

Nah, itu dia daftar 5 rekomendasi film thriller Korea yang bikin jantungan. Jangan sampai kelewatan ya!




film thriller KoreaRekomendasi film thriller KoreaDaftar film thriller Koreafilm thriller Korea Terbaik5 film thriller KoreaSinopsis film thriller KoreaThe CallForgottenDoor Lock

Share to:



Modal Video 01