Berikut ini arti kata dan makna Nusantara yang akan menjadi nama Ibu Kota baru Indonesia di Kalimantan gaes.
Nusantara adalah istilah yang dipilih oleh Presiden Joko Widodo untuk menamai ibu kota baru pengganti Jakarta.
BACA JUGA:
Hal ini diungkapkan langsung oleh Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa pada Senin, 17 Januari 2021.
"saya baru mendapatkan konfirmasi dan perintah langsung dari Bapak Presiden pada Jumat dan beliau mengatakan ibu kota negara ini namanya Nusantara," kata Suharso.
Daripada penasaran, mending simak arti kata dan makna Nusantara, yang sudah dihimpun Tim KUYOU.id dari berbagai sumber berikut ini.
Arti Kata dan Makna Nusantara
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBB), arti kata dan makna Nusantara adalah sebutan (nama) bagi seluruh wilayah kepulauan Indonesia.
Istilah Nusantara pertama kali muncul dalam sastra Bahasa Jawa pada abad ke-12 sampai abad ke-16.
Kata nusantara terdiri dari dua kata, yaitu nusa dan antara. Kata nusa berasal dari Bahasa Jawa Kuno yang berarti pulau, sedang antara berasal dari bahasa Sanskerta yang bermakna perbedaan, jarak, selisih, ataupun luar.
Nusantara Nama Ibu Kota Baru Indonesia di Kalimantan
Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa pada Senin, 17 Januari 2021 mengungkapkan nama Nusantara yang menjadi piihan Presiden Joko Widodo untuk menamai ibu kota baru Indonesia di di Kalimantan.
Selain itu, Kepala Bappenas Suharso Monoarfa juga mengatakan jika pemerintah akan menyelesaikan metaverse ibu kota negara baru dalam empat bulan ke depan.
"Kami juga sedang siapkan ibu kota negara itu dalam bentuk metaverse. Mudah-mudahan dalam 4 bulan ini," ucapnya.
Metaverse adalah konsep masa depan dalam dunia teknologi yang mampu menggambarkan seluruh kehidupan virtual yang terlihat seperti nyata.
BACA JUGA:
Nah, itulah arti kata dan makna Nusantara yang akan menjadi nama Ibu Kota baru Indonesia di Kalimantan gaes. Sudah tau artinya kan sekarang
Share to:
Related Article
-
Mengenal Zennials, Generasi yang Lahir Diantara Milenial dan Gen Z: 1995 sampai 2002 Gaes
Update|March 04, 2021 08:00:00