5 Macam Love Language Lengkap Pengertiannya, Bahasa Cinta yang Wajib Diketahui Untuk Mengerti Pasangan

5 Macam Love Language Lengkap Pengertiannya, Bahasa Cinta yang Wajib Diketahui Untuk Mengerti Pasangan

5 Macam Love Language Lengkap Pengertiannya, Bahasa Cinta yang Wajib Diketahui Untuk Mengerti Pasangan

5 Macam Love Language Lengkap Pengertiannya dalam kolase (Foto Istimewa)


Berikut ini 5 macam love language lengkap dengan pengertiannya. Love language adalah sebuah bahasa cinta yang wajib diketahui untuk bisa mengerti pasangan gaes.

Love language atau bahasa cinta adalah prinsip komunikasi dalam suatu hubungan untuk mengekspresikan dan menerima cinta.

Love language sendiri terbagi menjadi lima jenis yaitu, Words of Affirmation, Physical Touch, Quality Time, Receiving Gifts dan Acts of Service.

BACA JUGA: Tutorial dan Link Download Efek Kartun Hero or Villian Viral di TikTok, Tren Baru Gunakan Prequel

Simak yuk 5 macam love language lengkap pengertiannya yang sudah dihimpun tim KUYOU.id berikut ini!

1. Words of Affirmation

Bahasa cinta yang pertama adalah Words of Affirmation. Words of Affirmation ditujukan untuk orang-orang yang senang mendengar kalimat-kalimat positif seperti pujian, apresiasi, atau kalimat yang mengekspresikan rasa sayang.

Kalimat yang mengekspresikan rasa sayang tersebut membuat orang yakin jika pasangan sangat mencintainya.

2. Physical Touch

Physical Touch merupakan bahasa cinta yang menggunakan sentuhan fisik yang bentuk afeksi dari orang kepada pasangannya.

Bahasa cinta ini seperti menggenggam tangan, berdekatan, memeluk sehingga meyakini jika orang tersebut menciintai pasangannya.

3. Quality Time

Love Language ini merupakan bahasa cinta yang ditujukan untuk orang-orang yang suka menghabisi waktu bersama pasangannya.

Dengan begitu pasangan merasa dicintaikarena dapat menghabiskan waktu bersama dengan orang tercinta.

Selain itu komunikasi juga merupakan hal yang sangat penting bagi orang yang punya bahasa cinta Quality Time.

4. Receiving Gifts

Selain itu, Love language Receiving Gifts adalah bahasa cinta untuk orang-orang yang suka diberikan hadiah atau kejutan dari pasangan.

Orang dengan bahasa cinta Receiving Gifts merasa dicintai jika diberikan hal-hal tersebut tak perduli berapa harganya.

5. Acts of Service

Acts of Service merupakan bahasa cinta yang ditujukan untuk orang-orang yang suka dengan kata-kata manis yang sejalan dengan aksi.

Jadi orang merasa dicintai jika pasangan tak hanya berkata manis di mulut saja melainkan sejalan dengan tindakan salah satunya dengan melakukan hal kecil untuk pasangan.

BACA JUGA: Apa Itu NATO? Organisasi Diperbincangkan dalam Konflik Rusia-Ukraina, ini Sejarah dan Anggotanya

Nah, itulah 5 macam Love Language lengkap pengertiannya, bahasa cinta yang wajib diketahui untuk bisa mengerti pasangan gaes.




love languagebahasa cinta5 macam love language5 macam bahasa cintapengertian 5 love languagepengertian 5 bahasa cintaWords of AffirmationPhysical TouchQuality TimeReceiving GiftsActs of Service

Share to: