Biodata dan Profil Marko Simic Lengkap Umur dan Karir, Pemain Asal Kroasia Umumkan Akhiri Kontrak Dengan Persija

Biodata dan Profil Marko Simic Lengkap Umur dan Karir, Pemain Asal Kroasia Umumkan Akhiri Kontrak Dengan Persija

Biodata dan Profil Marko Simic Lengkap Umur dan Karir, Pemain Asal Kroasia Umumkan Akhiri Kontrak Dengan Persija

Marko Simic (Sumber: Iinstahram)


Yuk simak profil dan biodata Marko Simic lengkap dengan umur dan karir. Marko merupakan pemain Persija yang berkebangsaan Kroasia.

Marko Simic merupakan seorang striker yang memiliki postur tinggi badan 187 cm. Di sepanjang karirnya Marko berhasil banyak menorehkan prestasi.

Baca Juga : Biodata Zizie Zidane Lengkap Umur dan Agama, Aktor Muda Pemeran Gian di Film The Doll 3

Sedangkan Marko Simic mulai memperkuat tim sepak bola Indonesia pada akhir tahun 2017 lalu. Namun sebelumnya ia sempat melalang buana di berbagai tim sepak bola di berbagai negara. Baru-baru ini ia mengumumkan pengakhiran kontraknya bersama Persija setah 4,5 tahun membela tim tersebut.

Nah, Buat kamu yang ingin tahu lebih jauh tentang Marko Simic? Berikut ini informasinya yang telah tim kuyou.id himpun dari berbagai sumber.

Profil Marko Simic

Marko Simic sendiri merupakan pemain sepak bola berkebangsaan Kroasia. Ia lahir di  Rijeka, Kroasia pada 23 Januari 1988. Artinya usianya kini sudah menginjak 34 tahun.  

Karir Marko Simic

Marko Simic sudah mulai memperkuat tim sepak bola semenjak usianya masih muda. Perjalanan kariernya pun sudah teruji ketika ia masih belum memperkuat tin di negara asalnya, Rijeka pada tahun 2001-2003. Kemudian pemain berusia 34 tahun ini mulai melalang buana pada ke berbagai klub sepak bola hingga pada akhirnya berlabuh untuk memperkuat tim Persija Jakarta.

Marko Simic pernah membela klub  Daugava Daugavpils pada tahun 2008, kemudian FC Khimki di tahun 2009, selanjutnya Lokomotiva Zagreb pad tahun 2010, dan masih banyak lagi.

kemudian pada tahun 2015 Marko Simic mulai berlabuh di Asia Tenggara dengan membela tim asal liga Vietnam Binh Duong. Masih di negara yang sama Marko Simic juga pernah membela klub bola Dong Thap dan Long An.

Setelah itu perjalanan Marko Simic berlanjut ke negara tetangga, Malaysia pada tahun 2017. Marko membela klub asal Negeri Jiran tersebut yaitu tim Negeri Sembilan dan Melaka United.

Barulah sekitar tahun 2017 akhir Marko Simic pindah ke Persija Jakarta. Aksinya pada tim berjulukan Macan Kemayoran tersebut bisa disebut gemilang.

Prestasi Marko Simic

Sebagai pemain sepak bola yang sudah melalang buana di berbagai klub di beberapa negara. Tetunya Marko Simic juga berhasil menorehkan prestasi yang cukup gemilang.

Beberapa prestasi yang pernah ia raih seperti, sebagai pemain terbaik dan pencetak gol terbanyak ketika bersama persija pada tahun 2018. dan masih yang sama Marko Simic juga berhasil mengantarkan {persija Jakarta menjadi juara pada Liga 1 Indonesia.

Selain itu masih ada banyak lagi prestasi yang berhasil ia torehkan diantaranya berikut ini 

  • Juara Boost Fix Super Cup 2018
  • Juara Piala Presiden 2018
  • Juara Liga 1 2018
  • Juara Piala Menpora 2021
  • Runner-up Piala Indonesia 2018
  • Runner-up Piala Gubernur Jatim 2020
  • Pemain Terbaik Piala Presiden 2018
  • Pencetak gol terbanyak Piala Presiden 2018
  • Pencetak gol terbanyak Liga 1 2019
  • Pencetak gol terbanyak Piala Gubernur Jatim 2020
  • Penyerang Terbaik Indonesia Soccer Awards 2020
  • Gol Terfavorit Indonesia Soccer Awards 2020

Profil dan Biodata Marko Simic

Nama Asli: Marko Simic
Nama Panggung: Marko Simic, Super Simic
Tempat, Tanggal Lahir: Rijeka, Kroasia pada 23 Januari 1988
Umur: 34 tahun
Profesi: Pemain Sepak Bola
Posisi: Penyerang
Akun Instagram: @markosimic_77
Akun Twitter: -
Akun TikTok: -
Akun YouTube: Marko Simic Official

Demikianlah profil dan biodata Marko Simic merupakan stiker Persija berkebangsaan Kroasia lengkap dengan umur, karier hingga akun Instagram pribadinya.




Marko SimicMarko Simic UmurMarko Simic ProfilMarko Simic BiodataMarko Simic YouTubeMarko Simic WikipediaMarko Simic IGProfil dan Biodata Marko Simic

Share to: