Adrian Zakhary optimis bahwa Task Force Web 3.0 bisa memberikan edukasi Web3 dan NFT di Indonesia.
Hal ini Adrian Zakhary sampaikan ketika menghadiri acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Indonesia Creative Cities Network (ICCN) 2022 pada Rabu, 28 September 2022.
Baca Juga: Teten Masduki di Rakornas ICCN 2022: Kebudayaan Jadi Kekuatan Indonesia dalam Persaingan Global
Apa Itu Rakornas ICCN 2022?
Buat yang belum tahu, Rakornas ICCN adalah sebuah rapat besar berskala nasional yang dihadirkan ICCN dengan mengundang 225 forum lintas komunikasi kota dan kabupaten kreatif yang dibina ICCN.
Rakornas ICCN ini berlangsung selama tiga hari, 27 September 2022 hingga 29 September 2022 di SMESCO, iNEWS Tower, Sarinah, Pos Bloc & M Bloc Space, Jakarta. Untuk Rakornas tahun 2022 ini, ICCN menghadirkan tema JEJARING LOKAL KEREN.
ICCN juga mengundang beberapa tokoh ternama untuk hadir dalam sesi diskusi serta talkshow. Mereka adalah Menteri BUMN & Dewan Kehormatan ICCN, Erick Thohir, Menteri Koperasi dan UKM, Teten Masduki.
Ketua Dewan Pengarah ICCN & Komisaris Utama Telkomsel, Wishnutama, CTO MNC Group, Yudi Hamka, Staf Khusus Presiden & Dewan Kehormatan ICCN, Putri Tanjung, Ketua Umum ICCN, Fiki Satari, serta ketua Jakarta Creative City Forum (JCCF), Handoko Hendroyono.
Adrian Zakhary Optimis Bisa Edukasi Web3 dan NFT di Indonesia
Adrian Zakhary hadir sebagai moderator dalam diskusi ekonomi digital bersama CTO MNC Group, Yudi Hamka dan Ketua Dewan Pengarah ICCN, Wishnutama.
Adrian Zakhary sebut bahwa ia mendapatkan ilmu baru dari diskusi tersebut mengenai optimismenya untuk membuat ICCN lebih baik lagi.
"Saya banyak banget mengutip ilmu baru, insight baru mengenai keyakinan kita, optimisme kita. Kita harus percaya diri dan yakin bahwa ICCN bisa kedepannya apalagi ada mas Wishnutama sebagai dewan pengarah," sebut Adrian.
Adrian yang juga ketua Task Force Web 3.0 ICCN, optimis Task Force Web 3.0 ICCN bisa memberikan edukasi mengenai Web3 dan NFT di Indonesia. Untuk itu, sudah dimulainya gerakan edukasi NFT dan Web3 di 12 kota kabupaten di Indonesia.
"Terima kasih kepada kang Fiki Satari (Ketum ICCN) yang telah membuka akses untuk kita memulai Task Force Web 3.0, dimana kita memulai gerakan di 12 kota kabupaten dengan NFT dan edukasi dunia Web3," ucap Adrian.
Founder MAJA Labs ini selalu mengingat perkataan Wishnutama, dimana Web.30 itu harus memberikan dampak bagi dunia nyata. Untuk itu, ia mendukung untuk berkolaborasi dengan 20 kota kabupaten yang belum bergerak di Web3.
Baca Juga: Hadir di Rakornas ICCN 2022, Erick Thohir: Kita Harus Dorong Ekonomi Baru yang Potensial
"Seperti arahan mas Wishnutama dimana Web 3.0 harus memberi dampak terhadap real world atau dunia nyata. Kita mendukung kolaborasi dengan 20 kota kabupaten yang belum bergerak bersama Web3," ujarnya.
Share to:
Related Article
-
Tak Pernah Dilakukan Menteri Sebelumnya, Erick Thohir Berhasil Mentransformasi BUMN Duafa
Erick Thohir|June 17, 2022 08:00:00