Irene Red Velvet memutuskan untuk memperpanjang kontrak dengan agensi yang menaunginya sejak debut, SM Entertainment. Kabar ini diumumkan oleh SM Entertainment pada Rabu, 7 Februari 2024.
Irene sendiri memilih memperpanjang kontraknya karena ia merasa terus mendapat dukungan dari seluruh staf SM Entertainment sejak awal kariernya.
Baca juga: Wendy Red Velvet Comeback Solo, Segera Rilis Mini Album
"Saya memilih untuk memperbarui kontrak saya karena dukungan yang tak tergoyahkan dari staf berdedikasi SM Entertainment, yang telah berada di sisi saya sejak awal karir saya," kata Irene.
"Saya juga berterima kasih kepada SM Entertainment karena telah membentuk saya menjadi artis seperti sekarang ini." Imbuhnya.
Sementara itu, SM Entertainment mengungkap bahwa Irene memperpanjang kontraknya setelah Seulgi memutuskan hal serupa pada Agustus 2023 lalu.
“Kami memperbarui kontrak kami dengan Irene setelah (perpanjangan kontrak dengan) Seulgi berdasarkan rasa saling percaya dan kemitraan," kata SM Entertainment,” ungkap agensi.
Baca juga: Umumkan Tanggal Comeback, Red Velvet Segera Rilis Album ‘What A Chill Kill’
"Kami akan mendukungnya dalam berbagai arah sehingga dia dapat berpromosi lebih aktif lagi sebagai artis global, jadi tolong tunjukkan banyak cinta dan ketertarikan ke depannya," lanjutnya.
Irene memulai debutnya anggota Red Velvet dibawah naungan SM Entertainment sejak tahun 2014. Grup ini belum lama comeback dengan album Chill Kill.
Share to:
Related Article
-
Gegara Ini, TWICE Batalkan Konser di Korea
TWICE|February 26, 2020 16:30:00