Aktris Dakota Johnson membantah rumor hubungannya dengan pentolan Coldplay, Chris Martin, telah kandas.
Dakota Johnson memamerkan cincin tunangan yang berupa zamrud berwarna hijau itu yang masih tersemat di jari manis tangan kirinya.
Baca Juga: Rating Film 'Madame Web' Jelek, Akting Dakota Johnson Disorot Kritikus
Saat itu, berdasarkan laporan People pada Senin (19/8), Dakota Johnson sedang nongkrong dengan teman-temannya, sesama aktor Jeremy Allen White dan Blake Lee, di Malibu, California, Amerika Serikat pada Jumat (16/8) lalu.
Pemeran 50 Shades of Grey itu tertangkap kamera memakai mantel cokelat yang dipadukan dengan celana jeans. Ia kemudian menunjukkan jarinya yang masih memakai cincin tunangan dari Chris Martin.
Selain itu, perwakilan Dakota Johnson juga membenarkan bahwa hubungan sang aktris dan Chris Martin masih lanjut.
"Laporan itu tidak benar. Mereka bahagia bersama," kata perwakilan tersebut.
Aktris berusia 34 tahun itu disebut terlihat bersama dengan Chris Martin untuk terakhir kalinya ketika datang ke konser dan mendukung Coldplay manggung di Glastonbury Festival 2024 pada Juni lalu.
Share to:
Related Article
-
Fakta dan Profil Yurike Prastika, Aktris Senior yang Sering Tampil Hot di Instagram
Update|July 27, 2021 19:22:00