Film Bucin Tunda Tayang, Chandra Liow: Berat Tapi Harus Untuk Indonesia

Film Bucin Tunda Tayang, Chandra Liow: Berat Tapi Harus Untuk Indonesia

Film Bucin Tunda Tayang, Chandra Liow: Berat Tapi Harus Untuk Indonesia

Film Bucin (Foto: dok. Instagram)


Dengan adanya himbauan sosial distancing oleh sejumlah pemimpin daerah, ada banyak bioskop yang memilih untuk tutup beberapa hari kedepan.

Oleh karena hal tersebut, film pertama Chandra Liow yang berjudul "Bucin" terpaksa harus ditunda sementara.

Hal ini diungkapkannya lewat akun instagram pribadinya pada Jumat, 20 Maret 2020.

"Film pertama. Berat. Tapi Harus. Untuk Indonesia. Gue Chandraliow selaku sutradara dari @filmbucin dengan berat hati ingin menyampaikan bahwa film BUCIN akan Tunda Tayang untuk beberapa saat," tulisnya.

Dia juga meminta netizen untuk tetap memberikan dukungannya kepada film ini hingga kabar baik datang untuk penayangan.

"Gue harap teman-teman semua tetap support dan dukung @filmbucin sampai nanti ada kabar baik soal ini dan ingat untuk tetap utamakan kesehatan kalian!" pungkasnya.

Berikut pernyataan respi penundaan film "Bucin":

Sangat senang dan bangga rasanya bisa menghadirkan Film Bucin untuk para penonton film Indonesia. Kami ingin mengajak penonton semua tertawa bersama melihat kebucinan tokoh Andovi, Jovial, Tommy, dan Chandra sekaligus berefleksi atas kebucinan kita sehari-hari. Namun, seperti pesan yang disampaikan di Film Bucin, Kesabaran adalah kunci. Nampaknya kali ini kita mesti sabar menunggu untuk bisa menikmati Film Bucin.

Mengikuti Himbauan Pemerintah untuk menghindari keramaian (social distancing), dengan berat hati kami akan menunda penayangan Film Bucin untuk beberapa saat.

Terima kasih atas dukungan terhadap Film Bucin. Kami berharap kita bisa segera berjumpa di Kelas Anti Bucin nanti! Tetap sehat dan kuat ya teman-teman!




Film Bucin Tunda TayangBucinChandra liow

Share to: