Kim Yo Han dikonfirmasi akan bergabung dengan para pemeran variety show baru!
Pada Rabu, 1 April 2020, dilaporkan bahwa Kim Yp Han akan membintangi variety show musik KBS2 "War of Villains" (judul literal).
Menanggapi laporan tersebut, agensinya pun telah mengkonfirmasi lewat sebuah pernyataan.
"Kim Yo Han akan menjadi anggota tetap dari variety show baru KBS2‘ War of Villains.'"
Variety show yang akan datang ini akan menampilkan para anggota pertemuan para artis yang telah berdampak pada industri musik Korea dan memulai proyek musik baru. Pemenang "Nona Trot" Song Ga In juga telah dilaporkan bergabung dengan acara ini.
"War of Villains" dilaporkan tayang perdana pada 25 April 2020 mendatang.
Share to:
Related Article
-
Daftar Lengkap Nama Lokal Indonesia Member TREASURE, Ada Asep hingga Wawan Gaes!
TREASURE|March 17, 2022 10:04:16
