Kalo soal industri perfilman Korea, rasanya enggak perlu dipertanyakan lagi deh. Apalagi, sejak Parasite sukses besar. Film inilah yang melambungkan nama Korea Selatan dan Asia untuk diperhitungkan kualitas filmnya di dunia, kini kita kerap mencari segala sesuatu hal terkait hiburan dari Korea. Film horor Korea misalnya, meski nggak sepopuler Jepang, ternyata Korea punya deretan film horor yang super seram gaes.
Cerita yang diangkat dan akting para pemain dalam film horor Korea bisa bikin bulu kuduk kita berdiri gaes. Makanya, nggak heran kalau film-film horor berikut ini disarankan untuk enggak nonton sendirian, apalagi kalau di sekitarmu memang terbukti seram. Hiii~
Nah ini dia nih, 8 rekomendasi film horor Korea terbaik.
1. Gonjiam: Haunted Asylum (2018)
bercerita tentang anak-anak muda yang tergabung dalam komunitas channel YouTube berniat lakukan uji nyali ke sebuah rumah sakit Gonjiam yang terkenal angker demi meningkatkan viewers. Penelusuran itu justru membawa mereka pada kejadian-kejadian nggak terduga
2. The Wailing (2016)
Mengangkat kisah horor yang berisi sebuah misteri di desa kecil bernama Gokseong. Cerita dimulai dari kematian sejumlah warga desa yang diduga akibat penyakit misterius. Hal tersebut diyakini terjadi sejak kedatangan orang Jepang di sana. Perlahan, berbagai peristiwa menyeramkan pun dimulai
3. The Silenced (2015)
Film ini mengambil kisah tahun 1938 saat Korea masih dijajah Jepang. Terdapat sebuah sekolah asrama jauh dari keramaian kota, di tengah hutan yang menyimpan berbagai misteri. Ketika seorang siswi baru pindah ke sana, dia menyadari beberapa siswi lain hilang tanpa jejak. Bersama seorang sahabatnya, mereka berusaha mengungkap apa yang terjadi di asrama sebelum keduanya yang selanjutnya hilang
4. The Priest (2015)
Nah kalo film ini mengisahkan seorang siswa SMA tertabrak mobil hingga menyebabkan siswa tersebut menderita penyakit misterius dan nggak sadarkan diri. Seorang pendeta yang mengenal siswa itu menjenguk dan meyakini kalau pemuda itu dirasuki roh jahat. Dirinya pun berniat mengeluarkan roh jahat tersebut, namun prosesnya nggak semudah yang dibayangkan
5. Don’t Click (2012)
Dari judulnya, tentu film ini memperingatkanmu tentang bahaya nonton klip video misterius yang bisa mengutuk para penontonnya hingga mati. Yakin masih mau nonton?
6. Film horor White: Melody of the Curse (2011)
cukup unik dan menarik lantaran mengambil kisah industri K-Pop. Bercerita tentang perjalanan sebuah girlband yang belum tenar dan berjuang keras meraih popularitas. Terdiri dari 4 anggota, satu di antaranya berhasil menemukan rekaman video lama berisi lagu dan tarian. Mereka pun mempelajarinya dan mengaku bahwa itu adalah karya musiknya. Sejak saat itu, kehidupan mereka kerap diganggu dan dihantui sosok wanita misterius menyeramkan
7. Death Bell (2008)
Kisah seram di sekolah memang kerap diangkat ke layar lebar. Film ini membawamu pada ketakutan murid-murid saat menjalani ujian. Mereka nggak bisa tenang karena harus benar dalam menjawab pertanyaan. Jika salah, nyawa bisa melayang dengan cara yang begitu kejam.
8. Hansel and Gretel (2007)
Pernah dengar cerita Hansel and Gretel? memang terdengar seperti kisah klasik, namun ini merupakan film horor yang bercerita tentang seorang pria yang mengalami kecelakaan di jalan tol dan terbangun di hutan. Lambat laun si pria menyadari adanya keganjilan-keganjilan dan harus menghadapi peristiwa nggak terduga.
Gimana gaes rekomendasi film horor koreanya? Yakin masih berani nonton? Jangan sendiri yah, karena kita gak bakal tau apa yang bakal terjadi selama kamu nonton film-film di atas.
Share to:
Related Article
-
Link Streaming dan Spoiler Behind Every Star Ep 4 Sub Indo: Masalah di Method Entertainment
Update|November 14, 2022 13:00:00