Park Hae Joon, Rain, hingga Lee Byung Hun adalah deretan aktor top Korea yang popularitasnya tidak perlu diragukan lagi. Selain tampan, ternyata mereka mendapat julukan ‘Hot Daddy’ lho!
Nah penasaran kan dengan beberapa aktor Korea yang dijuluki ‘Hot Daddy’? Simak yuk!
1. Kwon Sang Woo
Pertama adalah Kwon Sang Woo. Ia menikah dengan Son Tae Young tahun 2008 silam dan sudah dikaruniai dua orang anak bernama Kwon Ri Ho dan Kwon Rook Hee. Kwon Sang Woo menjadi sosok ayah sangat difavoritkan publik lho.
2. Rain
Selain aktif berkecimpung di industri musik, Rain juga pandai berakting. Suami dari Kim Tae Hee ini sudah menjadi seorang ayah dari dua orang anak yang masih kecil. Kini pesona Rain semakin bikin hati berdebar.
3. Jang Hyuk
Jang Hyuk menjadi salah satu aktor yang aktif membintangi drama setiap tahunnya. Namun ia adalah ayah dari tiga orang anak dari pernikahan bersama Kim Yeo Jin tahun 2008 dengan Kim Yeo Jin. Hingga kini, Jang Hyuk memilih untuk merahasiakan wajah buah hatinya dan rela berhenti merokok demi kesehatan anak-anaknya.
4. Ji Sung
Ji Sung juga memilih untuk tidak mengungkap wajah kedua anaknya ke hadapan publik. Meski dirinya dan sang istri, Lee Bo Young, seringkali membagikan momen kebersamaan di akun Instagram pribadinya.
5. Lee Byung Hun
Masuk dalam jajaran aktor film Korea dengan bayaran termahal, Lee Byung Hun juga telah memiliki seorang putra bernama Lee Joon Ho. Resmi mempersunting Lee Min Jung di 2013, pasangan ini terpaut usia yang cukup jauh, yakni 12 tahun.
6. Won Bin
Won Bin dan Lee Na Young yang menikah 2015 silam, telah dikaruniai seorang putra. Keduanya memilih menyembunyikan paras anak mereka karena sangat menjunjung tinggi privasi. Menginjak 43 tahun, pesona Won Bin terlihat awet muda.
7. Cha Seung Won
Cha Seung Won sudah menikah dan memiliki anak. Cha Seung Won menuai pujian dari publik karena sikapnya yang bertanggung jawab sebagai seorang ayah, karena menganggap Cha No Ah, anak hasil pernikahan sang istri dengan pria lain, seperti darah dagingnya sendiri.
8. Ji Jin Hee
Ji Jin Hee resmi menikahi Lee Soo Yeon, sosok wanita yang telah dikencaninya jauh sebelum mulai terjun ke dunia akting, pada 2004. Kini, mereka sudah dianugerahi dua orang anak dan hidup harmonis tanpa memamerkannya ke hadapan publik.
9. Park Hae Joon
Park Hae Joon yang membintangi drama The World of the Married. Memiliki kehidupan pernikahan dengan istrinya, Oh Yoo Jin yang harmonis. Menikah pada 2010 silam, mereka dikaruniai dua orang anak yang kini masih belum diketahui jenis kelaminnya karena masalah privasi.
10. Song Il Gook
Song Il Kook sempat dijuluki sebagai figur ayah mendekati sempurna berkat penampilannya bersama ketiga anak kembarnya dalam variety show The Return of Superman. Kini, Song Il Kook lebih fokus pada pertumbuhan anak-anaknya yang mulai beranjak remaja.
Share to:
Related Article
-
Jadi Polemik, Ini Potret Latar Drama 'The King: Eternal Monarch' yang Mirip Kuil Jepang
The King: Eternal Monarch|April 22, 2020 15:38:21