Wow! MV 'In The End' Linkin Park Tembus 1 Miliar Viewers Di Youtube

Wow! MV 'In The End' Linkin Park Tembus 1 Miliar Viewers Di Youtube

Wow! MV 'In The End' Linkin Park Tembus 1 Miliar Viewers Di Youtube

Linkin Park (Foto: Instagram)


Linkin Park kembali cetak rekor lewat MV "In the End" yang berhasil ditonton 1 miliar kali di Youtube. In the End adalah salah satu hits debut Linking Park sekaligus MV kedua Linkin Park yang berhasil ditonton sebanyak 1 miliar kali, setelah MV Numb pada akhir 2018 lalu.

In the End sendiri dirilis pada Oktober 2000 yang sukses melampau single utama album debut mereka. Prestasi In the End sendiri sudah terlihat sejak perilisannya. Album Hybrid Theory awalnya hanya terjual 50.000 kopi saja di minggu pertama.

Setelah In the End resmi dirilis, penjualan album bahkan mencapai 4,8 juta kopi pada tahun 2001 saja. Hingga saat ini Hybrid Theory telah terjual lebih dari 27 juta kopi di seluruh dunia.

Yang cukup menarik adalah awalnya vokalis utama Linkin Park Chester Bennington tak suka lagu In the End. Saat itu, ia juga tak ingin lagu itu direkam. Namun akhirnya ia menyadari kehebatan lagu tersebut.

Lagu In the End ternyata juga merupakan lagu paling banyak dinyanyikan saat konser Linkin Park, yaitu sebanyak 747 kali.




Linkin ParkIn The End

Share to: