Sebuah video memperlihatkan sejumlah warga tengah menerbangkan layangan kuntilanak di malam hari viral di sosial media
Nuansa horor yang tercipta dari 'sosok' ini pun dimanfaatkan warga untuk mengusir beberapa orang yang masih nongkrong di luar rumah pada malam hari
.
Di masa pandemi seperti ini, saat semua orang perlu membatasi aktivitas di luar rumah, layangan kuntilanak ini nampaknya bisa jadi solusi kreatif gaes.
Ditambah lagi, masih banyak warga terutama anak-anak muda, yang nekat keluar rumah meski tidak ada keperluan mendesak.
Sebagaimana unggahan akun Instagram @makassar_iinfo, video tersebut merekam layang-layang yang menyerupai sosok kuntilanak.
Layangan tersebut diterbangkan ke langit malam dan menciptakan penampakan yang super horor!
Dalam kegelapan, sosoknya tampak menyerupai kuntilanak asli.
Jubah putihnya berkibas-kibas di udara, lengkap dengan rambut hitam panjang menjuntai. Bahkan dibuat pula kedua matanya merah menyala-nyala.
Kini unggahan itu viral di dunia maya, warganet yang melihat video itupun langsung membanjiri kolom komentar unggahan tersebut.
Share to:
Related Article
-
Usai Kevin Durant Positif Corona, Drake Isolasi Diri
Update|March 21, 2020 07:00:00