Fakta-Fakta Nodeulseom, Pulau Buatan yang Jadi Lokasi Syuting di Drama Start-Up

Fakta-Fakta Nodeulseom, Pulau Buatan yang Jadi Lokasi Syuting di Drama Start-Up

Fakta-Fakta Nodeulseom, Pulau Buatan yang Jadi Lokasi Syuting di Drama Start-Up

Fakta-Fakta Nodeulseom, Pulau Buatan Lokasi Syuting di Drama Start-Up (Foto: berbagai sumber)


Yuk intip sejumlah fakta tentang Nodeulseom atau Nodeul Island yang menjadi lokasi syuting drama Korea Start-Up berikut ini.

Nodeulseom atau Nodeul Island merupakan adalah pulau buatan di Sungai Han. Ini adalah pulau tak berpenghuni yang memiliki Taman Ekologi.

Disana, pengunjung bisa melihat pertanian kecil dan merasakan sekilas kehidupan pedesaan di tengah kota.

Baca Juga: Dulu vs Sekarang, Ini Potret Gemas Pemeran START-UP Gaes

Tak hanya itu, warga juga bisa melihat banyak orang memancing di sekitar Pulau Nodeul atau memotret pemandangan indah di sekitar jembatan Hangang dan Sungai Han.

Sejarah Nodeulseom

Sebelumnya, Jembatan Indo membentang di Sungai Han. Jembatan ini terletak melintasi Nodeulseom.

Pulau ini  berdiri sejak tahun 1917 saat Korea membuat jembatan Hangang.

Dulu kala, jembatan ini kemudian dihancurkan oleh militer AS dalam Perang Korea untuk mencegah Korea Utara menggunakannya.

Baca Juga: Fakta-fakta Pocong di Drama Korea START-UP, Netizen Heboh

Kini pulau Nodeulseom dikembangkan menjadi pusat seni pertunjukan yang besar oleh pemerintah Korea Selatan.

Menjadi pusat budaya dan musik

Selain menjadi lokasi syuting drama Korea, pulau ini juga diremajakan sebagai kompleks budaya dan musik gaes.

Pulau ini sangat tenang di tengah keramaian dan hiruk pikuk di salah satu ibu kota tersibuk di dunia. Berada di tengah kota, pulau ini benar-benar damai dan berbeda dengan Ibu Kora Seoul.

Pernah terbengkalai

Dulu, pulau ini berfungsi sebagai tempat populer untuk piknik keluarga hingga akhir tahun 1960-an. Sayangnya, pemerintah setempat gagal alam beberapa proyek pembangunan.

Baca Juga: Daftar Lengkap Pemain Drakor START-UP: Bae Suzy, Nam Joo Hyuk hingga Kim Seon Ho

Perlahan, pulau buatan ini menjadi terisolasi dan dilupakan oleh orang-orang.

Setelah 50 tahun terlupakan, sekarang pulau itu diberi kesempatan hidup baru karena pulau itu dibuka kembali sebagai kompleks musik dan budaya.

Bukan hanya pemandangan alam yang indah, di sana juga ada dua tempat konser. Satu di dalam ruangan dan satu di luar ruangan.




Start-UpK-DramaDrama Start-UpBae SuzyNodeulseomNodeul Island

Share to: