Resep dan Cara Membuat Rawon Khas Jawa Timur, Menu Hidangan yang Cocok Untuk Buka Puasa

Resep dan Cara Membuat Rawon Khas Jawa Timur, Menu Hidangan yang Cocok Untuk Buka Puasa

Resep dan Cara Membuat Rawon Khas Jawa Timur, Menu Hidangan yang Cocok Untuk Buka Puasa

Resep dan Cara Membuat Rawon Khas Jawa Timur (Foto: Shutterstock)


Berikut ini adalah resep dan cara membuat Rawon khas Jawa Timur, menu hidangan yang cocok banget disantap saat berbuka puasa gaes.

Rawon adalah masakan tradisional khas Jawa Timur berupa sup daging sapi berkuah hitam dengan campuran bumbu khas yang menggunakan kluwek gaes. 

Selain itu, Rawon juga termasuk salah satu menu hidangan yang memiliki nilai gizi yang tinggi dan baik untuk mengembalikan energi setelah seharian berpuasa. Kamu juga bisa mencoba membuat Rawon sendiri di rumah sebagai menu untuk buka puasa gaes.

BACA JUGA: Resep dan Cara Membuat Sup Ayam, Menu Sederhana yang Cocok Untuk Buka Puasa

Lalu apa saja resepnya? Berikut cara membuat Rawon khas Jawa Timur yang sudah dirangkum oleh Tim KUYOU.id dari berbagai sumber untuk kamu.

Bahan-bahan:

- 500 gram daging sapi yang berlemak

- 2 batang daun bawang yang sudah dipotong

- 2 lembar daun salam

- 1/2 sdm gula merah

- Garam

- 2 batang serai yang sudah dimemarkan

- 2 cm lengkuas yang sudah dimemarkan

- 2 liter air

- 5 lembar daun jeruk

Bahan-bahan bumbu halus:

- 2 cm jahe

- 2 bawang putih

- 7 bawang merah

- 1 sdt terasi matang

- 2 buah kemiri

- 2 cm kunyit

- 3 cabai merah besar yang sudah dibuang bijinya

- 6 buah kluwek yang sudah diambil isinya dan diseduh air panas

BACA JUGA: Resep Telur Orak Arik Sayuran, Menu Hidangan Buka Puasa untuk Diet

Bahan-bahan pelengkap:

- Bawang goreng

- Sambal 

- Tauge 

- Daun bawang

- Jeruk nipis

Cara membuat Rawon khas Jawa Timur:

1. Pertama-tama, didihkan air dalam panci.

2. Masukkan daging sapi, daun salam, dan lengkuas. Rebus selama 15 menit.

3. Jika sudah, angkat daging dan potong.

4. Saring sisa air rebusan daging dan masukkan lagi daging dalam air rebusan, lalu sisihkan.

5. Selanjutnya, tumis semua bahan bumbu halus sampai wangi.

6. Masukkan daun jeruk dan serai. Aduk sampai bumbu matang.

7. Jika sudah, matikan api dan tuangkan bumbu ke dalam rebusan daging sapi.

8. Kemudian, panaskan kembali oanci yang berisi daging.

9. Beri garam dan gula merah, masak hingga daging empuk dan bumbu meresap sempurna.

10. Terakhir, jika sudah matikan api. Sajikan Rawon dalam mangkuk dan tambahkan bumbu pelengkap. Rawon siap dinikmati.

BACA JUGA: Resep dan Cara Membuat Serundeng Daging, Menu Hidangan yang Wajib Ada saat Lebaran

Nah, itu dia resep dan cara membuat Rawon khas Jawa Timur, menu hidangan yang cocok untuk disantap saat buka puasa gaes. Selamat mencoba!




Rawon Khas Jawa TimurResep Rawon Khas Jawa TimurCara Membuat Rawon Khas Jawa TimurResep Membuat Rawon Khas Jawa TimurRawon Khas Jawa Timur dan ResepnyaMenu Hidangan Buka PuasaRawon

Share to:



Modal Video 01