Hilang penciuman atau Anosmia menjadi salah satu gejala umum yang dialami orang yang positif terkena Covid-19.
Namun terkadang hilang penciuman ini sering membuat bingung apakah benar karena Covid-19 atau hanya flu biasa.
Pasalnya menurut sebuah studi, Anosmia tak cuma terjadi pada pasien bergejala melainkan juga pada pasien tak bergejala (OTG).
BACA JUGA: Sudah Selesai Vaksin Covid-19, Begini Cara Cek dan Download Sertifikat Vaksin di PeduliLindungi
Bagaimana penjelasannya? Simak yuk perbedaan hilang penciuman karena Covid-19 dengan flu biasa yang dihimpun Tim KUYOU.id.
Hilang penciuman karena Covid-19
Di masa pandemi seperti saat ini, hilang penciuman menjadi gejala umum yang sering dialami oleh pasien Covid-19.
Harvard Medical School juga menjelaskan kalau Anosmia yang dialami oleh pasien Covid-19 sifatnya sementara dan 27 dari memreka kehilangan penciuman.
Mereka kehilangan penciuman karena virus corona sangat suka menyerang dan berada di bagian rongga hidung manusia.
Atap hidung yang melengkung membuat partikel-partikel yang berada dari luar akan tersangkut di bagian tersebut.
Hal ini membuat virus tersebut terperangkap hingga menyebabkan saraf penghidu terinfeksi. Virus corona ini akhirnya merusak sel dan meyebabkan peradangan yang membuat saraf penciuman terganggu bahkan kehilangan indra penciuman.
Hilang penciuman karena flu biasa
Sementara itu, hilang penciuman yang terjadi karena flu biasa biasanya terjadi pada selaput lendir di seluruh hidung.
Hal ini membuat hidung mampet dan penderitanya kesulitan menghirup udara.
Alhasil partikel-partikel udara yang membawa bau itu tak bisa masuk karena rongga hidung yang tertutup.
Namun, jika mampetnya sudah hilang penderita bisa mencium bau lagi karena sarafnya sudah tidak terganggu.
BACA JUGA: Tips Aman Terima Paket Saat Pandemi Untuk Cegah Covid-19
Bedanya anosmia yang disebabkan virus corona adalah masih bisa meghirup udara dan bernafas dengan nomal.
Share to:
Related Article
-
10 Daftar Rekomendasi Lagu di Joox yang Bisa Nemenin Saat Galau
Update|August 11, 2021 16:27:53