Berikut adalah rangkuman kontroversi Rachel Vennya versi netizen usai unggah video YouTube gaes.
Rachel Vennya akhirnya kembali kembali ke hadapan publik setelah kasus kabur karantinanya terungkap. Selebgram yang kerap disapa Buna itu diketahui menunggah video terbarunya di kanal YouTubenya.
Disana, Rachel Vennya mengungkapkan kehidupannya setelah kasus kabur karantinnya tersebut. Namun, dalam kolom komentar, netizen masih memberikan hujatan kepadanya, para netizen juga membeberkan rangkaian kontroversi yang dibuat Rachel Vennya.
Baca Juga: Unggah Video Terbaru di YouTube Setelah Lama Vakum, Rachel Vennya Banjir Hujatan Netizen
Apa saja kontroversinya? Yuk simak rangkuman kontroversi Rachel Vennya versi netizen usai unggah video YouTube.
1. Melacak Identitas Haters atau Doxing
Salah satu kontroversi yang dibuat Rachel Vennya adalah melacak identitas haters yang menyerangnya atau doxing.
Tak hanya itu, setelah melacak, Rachel Vennya pun mengumbar identitas haters tersebut agar haters tersebut juga dibully oleh para followersnya.
Selain itu, Rachel juga pernah ingin menutup salah satu situs gosip yg sudah lama berdiri. Hal ini karena ia terprovokasi dengan drama yang buat followersnya. Tak hanya itu, Rachel pun juga melakukan doxing kepada member-member di situs gosip tersebut.
Padahal di situs gosip tesebut, banyak member-member yang kerap mendukung Rachel ketika bercerai.
2. Bersikap Sombong
Selanjutnya adalah Rachel Vennya juga dianggap sombong dengan hartanya. Ia mengatakan bahwa ia bisa melakukan apa saja yang ia mau, karena ia memiliki banyak harta dalam hal ini adalah uang.
3. Melepas Hijab dan Gaya Pacaran
Kontroversi selanjutnya adalah kontroversinya yang melepas hijab. Saat masih menikah dengan Niko Al Hakim aka Okin, Rachel Vennya diketahui menggunakan hijab disetiap penampilannya. Namun, pada awal tahun 2021 dimana dirinya dan Okin bercerai, Rachel diketahui sudah melepas hijabnya.
Tak hanya itu, gaya berpacaran Rachel Vennya pun menjadi kontroversi. Netizen menyoroti gaya berpacaran Rachel dengan Salim Nauderer yang berbeda ketika ia masih berpacaran dan menikah dengan Okin.
4. Kasus Endorse Batik
Selanjutnya adalah kontroversinya ketika ia melanggar perjanjian kontrak dengan Batik Trusmi. Diketahui, Rachel seharusnya melakukan pemotretan untuk feed Instagramnya dengan memakai batik Trusmi pada tanggal 2 Oktober 2021 untuk memperingati Hari Batik Nasional.
Namun pada tanggal tersebut, Rachel tak mengunggah fotonya dan telah melanggar perjanjian kontrak dengan Batik Trusmi. Rachel melalukan pembelaan dengan mengatakan bahwa ia tidak diingatkan untuk melakukan foto tersbeut.
Alhasil, pihak Batik Trusmi pun mengajukan refund, namun Rachel tidak mengindahkannya. Rachel malah menyerang balik pihak Batik Trusmi, dan membuat owner Batik Trusmi menjadi sasaran hujatan followers Rachel Vennya.
5. Penyuapan dan Kabur Karantina
Ini adalah kontroversi terbaru yang dilakukan Rachel Vennya. Ia diketahui telah kabur ketika menjalani masa karantina setelah pulang dari Amerika Serikat pada Oktober 2021 kemarin.
Rachel diketahui tidak menjalani masa karantina yang telah ditetapkan Pemerintah Indonesia bagi warga yang pulang ataupun datang dari luar negeri.
Dalam proses kaburnya tersebut, Rachel Vennya diketahui juga menyuap salah satu staf DPR RI yang bernama Ovelina Pratiwi sebesar Rp. 40 juta untuk memberikannya akses kabur karantina. Rachel Vennya juga dibantu oleh TNI yang berjaga saat itu.
6. Reaksi Netizen
Sementara itu, di video terbarunya yang berjudul "Story Of My Life" ini banyak netizen yang berharap agar Rachel Vennya bisa menjadikan kontroversi-kontroversinya ini menjadi sebuah pembelajaran agar menjadi seseorang yang lebih baik lagi.
"Apa yg terjadi sama kamu saat ini, adalah puncak dari akumulasi apa yg kamu lakukan, Chel, tulis seorang netizen di kolom komentar video.
"Haters ngga muncul dalam semalam. Itulah resiko public figure, saat beribu2 tepuk tangan dan pujian membuat kamu melambung dan mulai sombong, maka ribuan mata juga menatap tajam menunggu kejatuhanmu. Dan doorrr itu terjadi saat ini," tulis netizen lainnya.
"Semoga semua ini bisa jadi pelajaran buat kamu ya, saran aja buat kamu, stay low aja dl, ngga perlu cepat kembali ke dunia sosmed. Cari kegiatan lain, mulai kembangkan bisnis baru dan saat kamu sudah ngga kuat hadapi semua ini, konseling aja ke psikolog)," tulis netizen lainnya.
"Be humble Chel. Percayalah kl kamu mampu ambil pelajaran dari semua ini, kamu akan menjadi lbh dewasa dan sukses," tulis netizen lainnya.
Baca Juga: Biodata Ovelina Pratiwi Lengkap Umur dan Agama, Staf DPR RI Bantu Rachel Vennya Kabur Karantina
Nah, itulah rangkuman kontroversi Rachel Vennya versi netizen usai unggah video YouTube.
Share to:
Related Article
-
7 Gaya Hijab Awkarin Ini Anggun Banget, Sejuk Lihatnya
Awkarin|May 04, 2020 17:40:03