Warga sambut antusias renovasi taman bermain di Desa Pandan Makmur, Kecamatan Geragai, Kabupaten Tanjung Jabung Timur, Jambi ini.
Sebuah lapangan luas dan pernuh warna ini dibuat untuk mengembalikan aktivitas warga sekitar yang sempat terhenti selama masa pandemi Covid-19 ini. Terutama bagi anak-anak gaes!
Pulihkan kondisi trauma sosial, dibangunlah fasilitas sosial atau fasilitas umum yang berguna untuk aktivitas warga sekitar, berupa taman bermain.
Tak hanya penuh warna yang memanjakan mata, taman ini juga memiliki beberapa gazebo dan permainan anak lainnya lho.
Bukan hanya untuk anak-anak Gazebo di taman bermain Desa Pandan Makmur Jambi ini juga digunakan untuk berbagai aktivitas warga. Mulai dai ruang kreasi dan juga tempat berkumpul warga di sekitar.
Salah seorang warga mengaku sangat terbantu dengan hadirnya fasilitas umum taman bermain yang tentunya membantu UMKM sekitar.
"Sangat terbantu. Semoga taman bermain ini bisa digunakan semaksimal mungkin," ungkap perwakilan warga sekitar.
Share to:
Related Article
-
Fakta dan Profil Pemilik Holywings yang Ternyata Ada Saham Hotman Paris Juga Nikita Mirzani
Update|September 06, 2021 17:34:49