Pemilik PS Store, Putra Siregar resmi jadi tersangka kasus pengeroyokan. Ini dia fakta kronologi lengkapnya gaes.
Kronologi tersebut diungkap langsung oleh Putra Siregar setelah menjadi tersangka kasus pengeroyokan. Menurutnya, akar permasalahan awal dari kasus pengeroyokan tersebut bukanlah bisnis.
Menurut penuturan Putra Siregar, ia hanya melerai Rico Valentino yang tengah dikeroyok oleh Nur Alamsyah dan teman-temannya.
"Nggaklah (bukan soal bisnis), ini pure dari teman aku melerai," kata Putra Siregar pada Rabu, 13 April 2022.
BACA JUGA: Jadi Tersangka, Bos PS Store Putra Siregar Membela Diri: Rico Valentino Dikeroyok Hampir Mati
Untuk mengetahui kronologi selengkapnya, simak yuk fakta kronologi Putra Siregar yang berhasil dirangkum KUYOU berikut .
Kronologi pengeroyokan
Putra Siregar mengaku hanya melerai perkelahian antara Rico Valentino dan Nur Alamsyah. Saat kejadian tersebut, Putra Siregar melihat Rico juga tengah dikeroyok oleh Nur Alamsyah dan rekan-rekannya.
"Kan Rico dikeroyok orang, ya saya membela melerai," kata Putra Siregar.
Putra Siregar juga mengungkap bahwa saat itu kondisi Rico juga cukup memprihatinkan. Dari situlah pemilik PS Store ini tergerak untuk membelanya.
"Hampir mau meninggal itu Riconya karena dikeroyok terus saya bela," kata Putra Siregar.
Lebih lanjut, Putra Siregar meminta doa kepada masyarakat. Ia juga tak bisa berkomentar banyak terkait masalah yang ia hadapi saat ini.
"Makanya belum bisa banyak komentar saya," kata Putra Siregar.
"Teman-teman doakan saja ya," tambahnya lagi.
Ditangkap dan resmi jadi tersangka
Pada Senin, 11 April 2022, pihak kepolisian menangkap Putra Siregar dan Rico Valentino terkait kasus pengeroyokan. Keduanya pun diperiksa oleh Polres Metro Jakarta Selatan.
Sebelumnya, Putra Siregar dan Rico Valentinoo diketahui tersangkut kasus pengeroyokan di sebuah cafe di kawasan Senopati, Jakarta Selatan.
BACA JUGA: Putra Siregar Klarifikasi iPhone Ilegal, Sebut Jiwa Nasionalis sampai Bukti Pajak
Itulah fakta kronologi pemilik PS Store, Putra Siregar yang resmi menjadi tersangka kasus pengeroyokan.
Share to:
Related Article
-
WHO Sebut Corona Mungkin Menyebar di Udara, Benar Gak Ya?
Update|July 10, 2020 10:18:15