Jimin BTS memberikan kejutan bagi penggemarnya dengan terlibat dalam mengisi soundtrack film Fast and Furious 10. Ia berkolaborasi dengan sejumlah musisi Amerika seperti Kodak Black dan NLE Choppa. Film Fast and Furious 10 akan tayang perdana mulai 19 Mei 2023.
Baca juga: Ranking Member Idol Group Brand Reputation April 2023, Jimin BTS dan Jisoo BLACKPINK Dua Teratas
Jimin BTS Soundtrack Fast and Furious 10
Melalui akun twitter @bts_bighit, Big Hit mengonfirmasi keikutsertaan Jimin dalam mengisi soundtrack untuk film Fast and Furious 10."Angel Pt.1 by Kodak Black, NLE Choppa, Jimin of BTS, JVKE, & Muni Long," tulis akun @bts_bighit.
Lagu bertajuk Angel Pt.1 tersebut akan dirilis pada 18 Mei 2023, sementara preview soundtrack tersebut sudah dirilis pada Selasa 9 Mei 2023 malam pukul 21.00 KST.
Kolaborasi dengan Musisi Amerika
Seperti diketahui, lagu Angel Pt. 1 tersebut juga melibatkan sejumlah musisi Amerika. Kodak Black adalah rapper yang album debutnya pernah masuk di US Billboard 200 dan Billboard Hot 100.
NLE Choppa adalah rapper yang hits lewat single lagu Shotta Flow sementara JVKE terkenal dengan lagu Golden Hour.
Baca juga: Masuk Wajib Militer Hari Ini, J-Hope BTS Tulis Pesan Perpisahan Bagi Penggemar
Adapula penulis lagu asal Amerika, Muni Long yang pernah menciptakan lagu "Timber" yang dinyanyikan Pitbull dan Keisha.
Sebelumnya, Jimin BTS merilis album debut solo bertajuk FACE pada 24 Maret 2023.
Share to:
Related Article
-
Baekhyun EXO Gelar Tur Asia, Kunjungi Jakarta Juni 2024
EXO|January 22, 2024 13:06:00