Inilah sinopsis dan daftar pemain drama Korea D.P Season 2 yang akan tayang mulai 28 Juli 2023 di Netflix.
Drama ini sebelumnya telah sukses tayang di musim pertamanya pada Agustus 2021 lalu. Pemain di musim pertama seperti Jung Hae In, Go Kyo Hwan, Kim Sung Kyun dan masih banyak lagi.
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain Eun Jung And Sang Yeon, Drakor Terbaru Dibintangi Kim Go Eun
Penasaran seperti apa kisah drama D.P. Season 2 kali ini? Yuk simak sinopsisnya!
Sinopsis D.P. Season 2
Drama D.P. Season 2 masih diadaptasi dari komik web yang berjudul D.P.: Gaeui Nal karya Kim Bo Tong yang dipublikasikan melalui lezhin pada tahun 2015.
Melanjutkan kisah di season pertama, drama ini berkisah tentang pengalaman dua anggota Unit Pengejaran Disertir yang menemukan berbagai kisah hidup saat mereka melacak para tentara yang melakukan disersi dari tugas mereka.
Jung Hae In kembali berperan sebagai tentara yang tenang dan pendiam bernama An Jun Ho. Goo Kyo Hwan sebagai Han Ho Yeol. Pemimpin tim D.P yang bekerja sama dnegan An Hun Ho. Kim Sung Kyun berperan sebagai Park Beom Gu sementara Son Suk Ku sebagai Lentan Lim Ji Seop.
Daftar Pemain Drama D.P Season 2
Jung Hae In sebagai | An Jun Ho |
Goo Kyu Hwan sebagai | Han Ho Yeol |
Kim Sung Kyun sebagai | Park Beom Gu |
Son Suk Ku sebagai | Letnan Lim Ji Seop |
Ji Jin Hee sebagai | Goo Ja Woon |
Kim Ji Hyun sebagai | Letnan Kolonel Seo Eun |
Choi Hyun Wook sebagai | Shin Ah Wi |
Baca juga: Sinopsis dan Daftar Pemain The Uncanny Counter 2, Segera Tayang 29 Juli
Nah, itulah sinopsis dan daftar pemain drama D.P Season 2 yang akan tayang di Netflix mulai 28 Juli 2023 mendatang.
Share to:
Related Article
-
Sinopsis dan Daftar Pemain Hyo Shim’s Independent Life, Drakor Terbaru Tayang di Tahun 2023
Update|April 05, 2023 11:00:00