Aktris Luna Maya kembali berkontribusi di belakang layar Kali ini ia menjadi sutradara untuk serial antologi CKCKCK (First Series). Serial ini akan tayang di Maxstream mulai 31 Januari 2024.
CKCKCK (First Series) adalah serial dengan enam episode yang masing-masing memiliki judul serta cerita yang berbeda. Luna Maya menggarap salah satu episode yang berjudul Cari Kaga dimana Wafda Saifan serta Carissa Perusset menjadi bintang utama.
Baca juga: CKCKCK (First Series), Serial Antologi Hadirkan Dimas Anggara hingga Prisia Nasution
“Saya menjadi sutradara. Jujur, waktu ditawarin Abi (Rahabi Mandra) nelpon ngajak ketemu ‘Direct yu Lun’,” ujar Luna Mayar saat konferensi pers di Jakarta Pusat, Selasa (30/1).
Ketika mendapat tawaran tersebut, Luna kemudian membaca skenario dari masing-masing episodenya. Ia kemudian memilih judul Cari Kaga yang dinilainya paling cocok untuknya.
“Cerita Cari Kaga, gue pilih karena paling relate. Pas baca, hmm bisa jadi sesuatu nih. Ceritanya menarik,” kata Luna.
Baca juga: Luna Maya Ungkap Rencana Vakum Main Film Horor Tahun Depan
Cari Kaga mengisahkan pasangan Yudho (Wafda) dan Nala (Carissa) yang sering bertengkar padahal telah menjalin hubungan sejak lama. Yudho dinilai sebagai pasangan yang toxic oleh teman-teman Nala. Sementara itu, Nala masih menyayangi Yudho.
Luna Maya sendiri telah beberapa kali menjadi sutradara untuk film pendek. Ia mengaku mendapat bantuan dari sutradara Greg Soegono hingga pengerjaan serial ini lebih singkat.
“(Dibandingkan dahulu), waktu itu syutingnya lama, tapi sekarang tiga hari karena durasinya 40 menit, sangat singkat,” kata Luna Maya.
“Banyak scene per hari dan ya sempat tidak terbiasa karena udah lama gak direct. Tapi aku banyak dibantu Greg Soegono saat di set,” tandasnya.
Share to:
Related Article
-
Potret Andi Annisa Iasyah, Aktris yang Terseret Isu Perselingkuhan Fandy Christian
Update|May 15, 2023 10:41:20