Rayakan Anniversary ke-10, We The Fest 2024 Digelar 3 Hari

Rayakan Anniversary ke-10, We The Fest 2024 Digelar 3 Hari

Rayakan Anniversary ke-10, We The Fest 2024 Digelar 3 Hari

We The Fest 2024 (foto: Instagram/@we.the.fest)


We The Fest 2024 (WTF24) akan kembali hadir tahun ini. Berbeda dengan sebelumnya, tahun ini lebih spesial karena WTF merayakan anniversary yang ke-10. Ismaya Live selaku promotor mengumumkan bahwa WTF24 akan diselenggarakan selama tiga hari yakni pada 19 hingga 21 Juli 2024 mendatang. 

Festival musik ini akan kembali menghadirkan musisi dari dalam dan luar negeri dan akan tetap menyajikan perpaduan unik antara musik, seni, mode, serta makanan. 

Baca juga: Daftar Harga Tiket Konser All Time Low di Indonesia, Termurah Mulai Rp 700 Ribuan

"Kami sangat bersemangat untuk mengumumkan tanggal penyelenggaraan We The Fest 2024, terutama ini merupakan spesial anniversary kesepuluh kami,” ujar Sarah Deshita, Program Director Ismaya Live dalam keterangan pers yang dikutip, Kamis (8/1).

“Satu dekade terakhir ini, We The Fest telah berkembang bukan hanya menjadi festival musik tapi juga menjadi saksi dari sebuah fenomena budaya yang menyatukan berbagai kalangan dan komunitas bersama-sama merayakan seni dan musik,” imbuhnya. 

Baca jugaBuntut Aksi Ciuman Sesama di Malaysia, The 1975 Batal Tampil di WTF 2023 Jakarta

Seperti sebelumnya, We The Fest akan hadir di Jakarta meski pihak promotor belum mengumumkan secara resmi lokasi acara. Kamu bisa melakukan early registrasi melalui website wethefest.com untuk mendapatkan info update serta mendapatkan akses khusus untuk membeli tiket. 

Sebelumnya tahun lalu We The Fest sempat dihebohkan karena polemik band The 1975 hingga mereka akhirnya batal tampil dalam festival ini. Namun pihak promotor memberikan kejutan dengan menghadirkan Sheila on 7 sebagai penggantinya.




We The Fest 2024WTF2024

Share to:



Modal Video 01