Yuk Cobain Internet Gratis di Rumah Dinas Loji Gandrung Solo Selama Ramadan

Yuk Cobain Internet Gratis di Rumah Dinas Loji Gandrung Solo Selama Ramadan

Yuk Cobain Internet Gratis di Rumah Dinas Loji Gandrung Solo Selama Ramadan

Internet Gratis di Rumah Dinas Loji Gandrung Solo (Foto: Kuyou)


Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka memberikan akses Wifi gratis untuk masyarakat umum di rumah dinas Loji Gandrung, Solo selama Ramadan.

Fasilitas akses Wifi gratis di Loji Gandrung tersebut sudah bisa digunakan sejak Kamis, 14 Maret 2024 kemarin.

Baca Juga: Masjid Darussalam Solo Bagikan 1.200 Porsi Bubur Samin Gratis Selama Ramadan

Salah seorang mahasiswi Universitas Sebelas Maret (UNS) bernama Afizah (22) yang mengetahui adanya fasilitas dari wifi gratis dari akun Instagram Gibran, dirinya langsung datang ke Loji Gandrung untuk mencoba memanfaatkan akses Wifi gratis tersebut.

Foto: Kuyou

Afizah mengatakan bahwa untuk  mengakses internet, Wifi gratis di Loji Gandrung cukup baik dan lancar, sehingga dia merasa terbantu dengan adanya fasilias tersebut.

“Ya karena saya ingin mengerjakan tugas-tugas yang harus diselesaikan. Kebetulan di tugas perkuliahan itu memerlukan fasilitas yang harus diperoleh dari internet, contohnya seperti mencari referensi di internet, YouTube, Canva dan lainnya. Penggunaan dan fasilitasnya cukup baik,” kata Afizah kepada Kuyou.id di Loji Gandrung, Jumat (15/3/2023).

Untuk saat ini, selama bulan Ramadan pengunaan akses Wifi gratis dibatasi mulai pukul 07.00 hingga 19.00 WIB, dengan username TERAS DEPAN, password solo1234.

Foto: Kuyou

Afizah berharap nantinya fasilitas WiFi gratis tidak dibatasi waktunya, dan tidak di bulan Ramadan saja, sehingga sewaktu-waktu masyarakat bisa menggunakannya dengan mudah.

“Saya berharap ini tidak berlangsung jangka periode pendek. Tapi juga berlangsung untuk periode panjang juga. Saran saya, perlu  ditambah stop kontak dan fasilitas penunjang lain,” tandasnya.

Sementara itu, Gibran Rakabuming Raka saat ditemui wartawan di Kecamatan Banjarsari, Solo, mengatakan penyediaan akses Wifi gratis di Loji Gandrung untuk masyarakat umum sudah dapat digunakan sejak hari Rabu, 14 Maret 2024 kemarin.

Penyediaan akses Wifi gratis di Loji Gandrung itu memang diperuntukkan untuk warga pada bulan Ramadan ini. Dan tidak ada ide khusus, tetapi karenakan dirinya selama ini tidak pernah memakai fasilitas di rumah dinas tersebut.

“Nggak ada ide apa-apa kok cuma internetnya bisa dipakai warga itu aja, Ia terbuka untuk umum, semua boleh. Saya kan tidak pernah memakai fasilitas rumah dinas, biar warga dipakai untuk warga untuk ngerjain tugas atau skripsi,” kata Gibran kepada wartawan di Kantor Kecamatan Banjarsari, Solo, Jumat (15/3).

Baca Juga: Tanggapan Gibran Soal Kaesang Masuk Bursa Calon Wali Kota Solo

Selain Loji Gandrung, Wali Kota Solo tersebut, mengaku belum ada rencana untuk menyediakan layanan akses Wifi gratis  di sejumlah tempat publik milik Pemerintah Kota.

“Nanti-nanti (untuk Pendhapi Balai Kota Solo). Kita mau cari CSR lagi biar banyak titik lagi yang perlu Wifi gratis,” ujar dia.




Gibran Rakabuming RakaWalikota soloRumah dinas Loji Gandrung SoloInternet gratis SoloInternet gratis Loji GandrungWifi gratis SoloWifi gratis Loji Gandrung

Share to: