Manjakan Wisatawan, Yogyakarta Operasikan 50 Becak Listrik

Manjakan Wisatawan, Yogyakarta Operasikan 50 Becak Listrik

Manjakan Wisatawan, Yogyakarta Operasikan 50 Becak Listrik

Yogyakarta Operasikan 50 Becak Listrik (Foto: jogjaprov)


Sebanyak 50 becak listrik mulai dioperasikan di Yogyakarta untuk melayani wistawan yang datang berlibur.

Dikutip dari lama resmi Pemda DIY, Sekretaris Daerah DIY, Beny Suharsono menyebut realisasi operasional becak kayuh dengan tenaga alternatif ini dilakukan setelah regulasi rampung.

Baca Juga: Sarkem Fest 2024 Yogyakarta Digelar 2 Hari, Usung Tema Kenduri Ruwahan Apem

Selain memfasilitasi kebutuhan wisatawan, becak listrik juga menjadi salah satu upaya Pemerintah menjaga Sumbu Filosofi yang ditetapkan sebagai warisan budaya dunia.

“Program ini kami canangkan sebagai upaya serius dalam menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan (utamanya di Kawasan Sumbu Filosofi) dari polusi udara,” ujar Sekretaris Daerah DIY, Beny Suharsono, Jumat (5/4).

Langkah ini juga menjadi komitmen bersama terhadap pembangungan berkelanjutan dan dukungan kepada program no emission zone.

Becak kayuh dengan tenaga listrik ini diyakini menjadi simbol transportasi DIY yang lebih ramah lingkungan, baik fisik maupun sosial.

Kepala Dinas Perhubungan DIY, Ni Made Dwipanti Indrayanti mengatakan sebelumnya sudah melakukan pengadaan awal becak kayuh listrik sebanyak 50 unit dan sudah diluncurkan.

“Semoga langkah kecil ini dapat menjadi bagian dari solusi besar dalam menjaga keberlanjutan lingkungan dan kebudayaan kita,” kata dia.

Adpaun 50 becak itu disebarkan kepada tiga koperasi dan diharapkan dapat disalurkan dengan tepat sehingga bermanfaat bagi masyarakat.

Harapannya, ke depan akan semakin banyak produksinya sehingga low emisi di Yogyakarta dapat terwujud.

“Sebenarnya becak listrik itu sebagai salah satu opsi menggantikan becak motor. Diharapkan pengalihan ke becak listrik tersebut dapat terlaksana di tahun 2025-2026,” kata Made.

Sementara itu Wakil Ketua DPRD DIY Huda Tri Yudiana berharap proyek ini berjalan dengan baik.

Baca Juga: Saksikan Cultural Peformance di Bandara Yogyakarta, Erick Thohir: Pop Culture Wajib Maju!

“Becak ini dikembangkan sebagai sistem, nanti pengemudi bisa naik kelas ke wisata. Adanya becak listrik ini menjadi proyek idealis yang harapannya bisa berjalan baik, sukses dan membawa manfaat untuk masyarakat luas,” pungkasnya.




Becak listrikBecak listrik Yogyakarta

Share to: