Laura Meizani Nasseru Asry atau Lolly masih berjuang mendapat maaf dari Nikita Mirzani. Pada Selasa kemarin, Lolly kembali mendatangi kediaman Nikita.
Di Instagram Story, Lolly memposting foto pagar rumah Nikita Mirzani. Ia turut memberi penjelasan bahwa kedatangannya ke sana sudah untuk yang kesekian kali.
Baca Juga: Klarifikasi Lolly Disebut Punya Utang Rp90 Juta dari Biaya Endorse
“Bismillahirrahmanirrahim, selamat siang kepada Mimi dan penghuni rumah ini. Saya sudah datang beberapa kali,” ujar Lolly.
Tidak ada niat buruk dalam kedatangan Lolly ke rumah Nikita Mirzani. Ia cuma ingin memperbaiki ikatan yang sempat renggang karena konflik keluarga.
“Lolly datang dengan maksud baik, dan Lolly hanya ingin bertemu dengan Mimi dan adik-adik,” papar Lolly.
Lolly sampai memohon ke Nikita Mirzani untuk sekali saja dibukakan pintu rumah.
“Dengan ini, Lolly memohon kepada Mimi untuk meluangkan waktunya untuk bertemu walau 10 menit saja,” kata Lolly.
Sebagai pengingat, perseteruan panjang Lolly dan Nikita Mirzani bermula pada pertengahan 2023. Ketika itu, Lolly menyerang Nikita dengan berpihak ke Antonio Dedola, bule Jerman yang sempat menikahi ibunya pada awal 2023 namun kemudian bercerai karena percekcokan hebat.
Dalam pernyataannya, Lolly menyebut Nikita Mirzani sebagai ibu yang kasar dan suka mengekang anak. Lolly bahkan menyebut Antonio Dedola sebagai ayah sambung lebih baik dalam bersikap terhadapnya.
Sejak saat itu, hubungan Lolly dan Nikita Mirzani tak kunjung membaik. Saking marahnya, Nikita sampai meminta untuk tidak dikait-kaitkan lagi dengan berbagai masalah yang dibuat Lolly.
Terbaru, Nikita Mirzani mencoret nama Lolly dari daftar penerima warisannya saat kelak meninggal dunia. Nikita juga sudah menghapus tato nama Lollydi punggungnya.
Baca Juga: Sudah Tak Anggap Anak, Nikita Mirzani Resmi Hapus Nama Lolly dari Ahli Waris
Lolly pribadi sebelumnya sempat bercerita bahwa dia mencoba datang ke rumah Nikita Mirzani sejak pulang dari London, Inggris belum lama ini. Hanya saja, Nikita belum mau membukakan pintu untuk Lolly.
Share to:
Related Article
-
Biodata Triarona Kusuma Lengkap Agama dan Umur, Eks JKT 48 yang Beralih Jadi Kreator Tiktok
Update|May 06, 2021 16:40:22