Yuk simak biodata dan juga profil Oslo Ibrahim lengkap umur, agama dan kariernya, musisi yang viral karena dihujat fans Tiara Andini.
Oslo Ibrahim adalah seorang musisi Indonesia asal Makassar, Sulawesi Selatan. Oslo Ibrahim akhir-akhir ini sedang viral.
Baca Juga: Fakta dan Profil Oslo Ibrahim aka Rio Riezky, Musisi Bertalenta yang Punya Gaya Unik
Bukan karena karya terbarunya, melainkan ia dihuhat fans Tiara Andini usai membuat sebuah pernyataan kontroversial.
Penasaran dengan sosoknya? Yuk simak biodata dan juga profil Oslo Ibrahim yang telah tim Kuyou rangkum.
1. Profil Oslo Ibrahim
Oslo Ibrahim adalah seorang musisi Indonesia asal Makassar, Sulawesi Selatan. Oslo bukanlah nama aslinya, adapun nama aslinya adalah Rio Riezky Yuliandrie.
Dirinya lahir pada 6 Juli 1993, yang berarti kini ia berusia 30 dan akan berusia 31 tahun pada 6 Juli 2024. Sementara itu, agama yang dianut Oslo Ibrahim adalah agama Islam.
2. Karier Oslo Ibrahim
Oslo mengawali kariernya dengan merilis singel debut, yang berjudul 'Sutradara' pada tahun 2016. Kala itu ia masih menggunakan nama aslinya, Rio Riezky sebagai nama panggung.
Pada tahun 2017 Oslo kembali merilis singel kedua, yang berjudul 'Nyaman.' Pada tahun yang sama, ia kembali merilis singel ketiga, yang berjudul 'Kursi Sebelah'.
Pada tahun 2018, ia kembali merilis singel keempat, yang berjudul 'Merelakanmu'. Pada tahun yang sama, ia kembali merilis singel kelima, yang berjudul 'Kisah Tak Tentu Arah'.
Oslo merilis album mini, yang berjudul 'The Lone Lovers' yang dirilis pada tanggal 29 Maret 2019. Oslo merilis debut album pertamannya, yang berjudul 'I Only Dance When I'm Sad' pada 20 November 2020.
Oslo kembali merilis album mini kedua, yang berjudul 'Strangers Again' dirilis pada 24 November 2021.Oslo kembali merilis album mini ketiga, yang berjudul 'Cantaloupe' dirilis pada 25 November 2022.
3. Tampil dengan Fashion Unik
Oslo Ibrahim juga terkenal dengan fashionnya yang unik, 7. dia kerap tampil super beda dengan yang melawan stereotype pria. Mulai dari menggunakan crop top, lipstick, cat kuku hingga outfit colourfull.
4. Viral Dihujat Fans Tiara Andini
Oslo Ibrahim mendadak dihujat warganet yang kebanyakan fans Tiara Andini usai menyebut lagu Tiara Andini yang berjudul Bahaya (2021) bisa viral gegara konten Ivan Gunawan.
Perlu diketahui, Lagu Bahaya sempat viral setelah Ivan Gunawan mengunggah video menggunakan lagu tersebut. Lalu, banyak yang meniru konten Ivan Gunawan dengan lagu yang sama.
"Harus sorry sih, jujur aja kalau nggak ada Ivan Gunawan, lagu ini nggak ada," ucap Oslo Ibrahim dalam TikTok indomusikgram.
Oslo menyadari bahwa pendapatnya ini akan ditentang oleh penggemar Tiara Andini. Lalu, benar saja. Oslo Ibrahim menuai hujatan gegara menyebutkan lagu Bahaya viral usai konten Ivan Gunawan.
5. Biodata Oslo Ibrahim
Nama lengkap: | Rio Riezky Yuliandrie |
Nama panggung: | Oslo Ibrahim |
Kota asal: | Makassar, Sulawesi Selatan |
Tanggal lahir: | 6 Juli 1993 |
Umur: | 31 tahun (2024) |
Agama: | Islam |
Profesi: | Penyanyi, musisi |
Akun Instagram: |
Nah, itulah biodata dan juga profil Oslo Ibrahim lengkap umur, agama dan kariernya, musisi yang viral karena dihujat fans Tiara Andini.
Share to:
Related Article
-
Download Lagu MP3 Lyn Lapid - In My Mind, Lengkap Lirik dan Terjemahan Bahasa Indonesia
Update|November 01, 2021 17:19:27