Direktur Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika (Dirjen Aptika Kominfo), Semuel A. Pangerapan mengundurkan diri dari jabatannya.
Pengunduran diri Semmy sebagai bentuk pertanggungjawabannya sebagai pengelola teknis Pusat Data Nasional, buntut dari Pusat Data Nasional yang di hack.
Baca Juga: Kominfo Ancam Blokir X di Indonesia, Ini Penyebabnya
"Jadi, saya menyatakan bahwa per tanggal 1 Juli, saya sudah mengajukan pengunduran diri saya secara lisan dan saya suratnya sudah saya serahkan kemarin kepada Menteri Kominfo," kata Semmy di Kantor Kominfo, Kamis (4/7).
Semmy menuturkan bahwa kejadian ini merupakan tanggung jawabnya, maka dari itu ia rela untuk meninggalkan jabatannya sebagai Dirjen Aptika Kominfo.
"Kejadian ini bagaimanapun juga secara teknis adalah tanggung jawab saya. Sebagai dirjen pengampu dalam proses transformasi pemerintahan secara teknis. Jadi saya mengambil tanggung jawab ini secara moral dan saya juga menyatakan harusnya selesai di saya karena ini adalah masalah yang harusnya saya tangani dengan baik," tuturnya.
Setelah mundur, Semmy berencana tetap berkecimpung di industri digital Indonesia di luar pemerintahan.
"Pastinya saya akan fokus kepada transformasi digital Indonesia. Kan membangun Indonesia bukan hanya dari pemerintah, kan dulu juga saya dari swasta. Jadi saya baliklah ke asal saya," kata Semmy.
Sementara itu, belum diketahui mengenai sosok pengganti dari Semuel Pangerapan sebagai Dirjen Aptika Kominfo yang baru.
Share to:
Related Article
-
Deretan Promo 12.12 Brand Kecantikan, Kitschy hingga Somethinc
Update|December 12, 2023 11:25:19