Raffi Ahmad, yang dikenal dengan jadwal padatnya, memutuskan untuk tidak mengambil program sahur live pada Ramadan tahun ini. Jika sebelumnya ia selalu sibuk mengisi acara sahur di televisi, kali ini Raffi memilih untuk mengutamakan kesehatan dan waktu bersama keluarga.
Dengan rutinitas yang sudah padat, seperti syuting FYP, bekerja di kantor, hingga acara live buka puasa, Raffi merasa tubuhnya membutuhkan istirahat lebih.
''Kalau aku ambil acara sahur, pasti capek. Umur juga udah segini," ungkapnya dalam YouTube Rans Entertainment, Minggu (2/3/2025).
Baca Juga : Menteri Agama Nasaruddin Umar Cedera Saat Hadiri Acara, Raffi Ahmad Beri Dukungan dan Doa
Meskipun gak tampil di acara sahur, Raffi memilih untuk menikmati sahur pertama di bulan Ramadan bersama keluarga besar di rumah.
Momen sahur yang penuh kebersamaan itu terlihat sangat hangat, dengan kehadiran Nagita, anak-anak mereka, serta keluarga besar lainnya seperti ibunda Amy Qanita, mertua Rieta Amilia, dan adik-adiknya.
"Harta yang paling berharga adalah keluarga," ujar Raffi, menegaskan betapa pentingnya momen kebersamaan. Setelah sahur, mereka melanjutkan dengan salat subuh berjamaah bersama.
Share to:
Related Article
-
Biodata Rachel Amanda Lengkap Umur dan Agama, Aktris Pemeran Kamala Film Merindu Cahaya De Amstel
Update|November 07, 2021 19:34:44