Pemain bola Irfan Bachdim selangkah lagi akan bergabung dengan Club PSS Sleman. Setelah Bali United mengonfirmasi kesepakatan transfer dengan PSS.
"Ya, Irfan Bachdim resmi kami lepas. Setelah berkomunikasi dengan pihak PSS, kami mencapai kesepakatan untuk proses transfer Bachdim ke Sleman," kata CEO Bali United, Yabes Tanuri, di situs resmi tim.
Pasalnya pemain Bali United ini memang kencang diberitakan akan pergi dari Bali United setelah namanya tak didaftarkan klub untuk Piala AFC 2020. Pada akhirnya, rumor itu jadi kenyataan setelah PSS dan Bali United bernegosiasi terkait kepindahannya.
Bahkan Bali United resmi melepas pemain mereka, Irfan Bachdim, untuk gabung salah satu klub Liga 1 2020, PSS Sleman. Keputusan itu diumumkan Bali United pada Rabu, 12 Februari 2020 siang WIB.
"Irfan Bachdim resmi kami lepas. Setelah berkomunikasi dengan pihak PSS, kami mencapai kesepakatan untuk proses transfer Bachdim ke Sleman," ungkap Yabes Tanuri, CEO Bali United.
Bahkan pada musim lalu pemain Bali United ini memang sudah minim jam terbang, karena Bali United memiliki beberapa pemain berkualitas yang berada di posisinya. Selama berlaga 18 kali Ifran Bachdim mencetak 3 gol.
Share to:
Related Article
-
4 Moment Kedekatan Jonatan Christie Dengan Shanju Eks-JKT48
Jonathan Christie|February 04, 2020 19:10:00