Setelah 10 tahun mewarnai musik Indonesia bersama grup musik
GAC (Gamaliel Audrey Cantika) akhirnya Cantika memutuskan untuk tampil dengan
solo karir. Hal tersebut diketahui dari mula dirinya mendapatkan tawaran dari
label Sony Musik Indonesia untuk bersolo karir.
Kerap 10 tahun sudah selalu tampil bersama dengan grup musik
GAC nya tersebut, Cantika mengaku dirinya
sempat menangis takut dan tidak percaya diri untuk tampil sendiri.
Nyata nya hal tersebut tak menyurutkan semangat nya untuk
terus berkarya dalam dunia musik, kini dikabarkan dirinya menjadi salah satu
musisi yang kerap tampil di Java Jazz 2020.
Dalam persiapan Java Jazz tahun ini, jadi yang pertama
kalinya bagi Cantika untuk tampil di Java Jazz. Cantika mengaku dirinya masih
berat untuk berdiri sendiri diatas panggung.
“Gak enak nya kaya proses kreatif nya sendiri-sendiri dan
akan tanggung jawab sendiri akan karyanya kita, dan kalo biasanya orang udah
punya ekspetasi tentang GAC dan karya-karya sebelumnya. Jadi sekarang gue kaya harus
milih untuk memenuhi ekspetasi orang-orang atau keluarin kreasi gue sendiri
aja” ungkap Cantika saat ditemui di Capital Place, Jakarta Selatan (21/2/2020)
Dengan adanya tawaran untuk mengisi performance di Java
Jazz,Cantika mengaku senang dan bersyukur.
“sejauh ini si menyenangkan dan gue bersyukur banget bisa
dapet panggung di Java Jazz dan gue kaget si” Ungkap Cantika
Tampil solo karir di Java Jazz adalah pengalaman pertama
bagi Cantika, jika sebelumnya dirinya pernah perform di Java jazz bersama grup
musik GAC kini dirinya harus berdiri sendiri di panggung Java Jazz 2020.
Cantika juga megungkapkan bahwa dirinya akan perform bersama Rizki Febian, Rebbeca,Nima dan Ardhito Pramono pada hari pertama Java Jazz.
Share to:
Related Article
-
Undangan Tersebar di Medsos, Isyana Akan Menikah dalam Waktu Dekat?
Isyana Sarasvati |January 30, 2020 18:00:00