5 Cara Menjaga Kesehatan saat Hadapi Cuaca Ekstrim, No 4 Sering Dilupakan Banyak Orang!

5 Cara Menjaga Kesehatan saat Hadapi Cuaca Ekstrim, No 4 Sering Dilupakan Banyak Orang!

5 Cara Menjaga Kesehatan saat Hadapi Cuaca Ekstrim, No 4 Sering Dilupakan Banyak Orang!

Foto : Istimewa


Saat ini kita memasuki cuaca yang terbilang cukup ekstrim dimana sewaktu-waktu cuaca dapat berubah. Seketika bisa menjadi hujan deras dan panas terik.

Dalam Cuaca seperti ini tidak hanya berdampak pada kegiatan sehari-hari saja akan tetapi berdampak juga pada kesehatan tubuh kita.

Oleh Karena itu sangat penting bagi kita untuk menjaga daya tahan tubuh kita agar tidak terserang penyakit. 

Berikut beberapa tips menjaga kesehatan saat menghadapi cuaca ekstrim :

1. Sering Mengonsumsi Buah dan Sayur

Foto : Istimewa

Makan buah dan sayur sangatlah penting untuk menjaga kesehatan badan, buah dan sayur memiliki kandungan antioksidan yang dapat mendukung sistem kekebalan tubuh.

2. Beristirahat Yang Cukup

Foto : Istimewa

Istirahat yang cukup dapat menjaga kesehatan serta daya tahan tubuh kita dari berbagai macam penyakit. Selain itu beristirahat yang cukup juga dapat mengontrol stress dan juga masalah sejenak.

3. Rajin Berolahraga

Foto : Istimewa

Dengan rajin berolahraga membantu menurunkan resiko terkena serangan influenza atau flu sebesar 50%. Untuk itu luangkanlah waktu 30 menit kamu untuk berolahraga dalam sehari.

4. Banyak Minum Air Putih

Foto : Istimewa

Minum Air putih sangat bermanfaat bagi kekebalan tubuh kita, air putih juga dapat membantu mengeluarkan racun racun dari dirikita dan dapat meningkatkan energi. Jadi jangan lupa minum air putih setiap anda beraktivitas.

5. Mengonsumsi Protein

Foto : Istimewa

Penting bagi tubuh kamu untuk mengkonsumsi protein, karena dengan mengkonsumsi protein dalam jumlah yang cukup bagi tubuh akan membantu memperbaiki dan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh pada tubuh kamu.

Semoga beberapa tips diatas untuk menjaga kesehatan saat cuaca ekstrim bisa bermanfaat bagi kalian.




Tips Jaga kesehatanCuaca EkstrimeHujanKemarau

Share to: