Di tengah pandemi Covid-19, Ariel
Noah mencoba mencukur rambutnya sendiri di rumah nih gaes. Hal ini terlihat
dari unggahan video IG TV di akun Instagram pribadinya yang diberikan caption Rrrzzzzrrrr
#dirumahsaja pliss tag @ferdinand_sule and @ari_lasso.
"Aku mau motong rambut.
Tommy lagi gak bisa motongin, jadi aku motong rambut sendiri. Mestinya Tommy
bikin tutorial cara memotong rambut sendiri di rumah,"katanya dalam video
yang diunggahnya di akun Instagramnya.
Ariel pun langsung beraksi dengan
alat cukurnya dengan mulai mencukur kumis dan jenggotnya. Setelah itu Ariel baru
mencukur rambutnya.
Ternyata gaes, Ariel berhasil mencukur habis rambut bagian kirinya dan kemudian langsung beraksi dengan rambut bagian kanannya.
"Lumayan....lumayan gatal,
hahahaha," kata Ariel.
Setelah itu gaes, Ariel mengganti
alat cukurnya dengan gunting kecil untuk merapikan bagian atasnya. Yang bikin
lucu nih gaes, ternyata Ariel mengandalkan intuisinya saat menggunting rambut
bagian atasnya.
"Challenge buat motong
rambut sendiri di rumah," katanya.
Di sela-sela itu Ariel malah
terpikirkan untuk memberikan tantangan ini ke Sule dan Ari Lasso.
"Sule, Ari Lasso, woh
rambutnya kan panjang tuh," katanya seraya tertawa jahil. Dengan tangannya
ia membentuk model rambutnya. "Yaah lumayan," ucapnya sambil
tersenyum.
Unggahan video Ariel pun mendapat
perhatan warganet dan rekan sesama artis serta Gubernur Jawa Barat. Mereka memuji
aksi Ariel yang berhasil mencukur rambutnya sendiri.
"Wah kok bisaaa,
hebat...hahaaa pas nih untuk besok," ujar Tommy Siahaan, fotografer.
"Kok pinter," sahut
Tata Janeeta.
“ Tinggal dicat tuh..Mau gw
ajarin gak..Gw jago ngecat warna ijuk,” kata Najwa Shihab.
“Berarti turunan banyuresmi
Asghard,” kata Ridwan Kamil.
Bahkan sule yang ditantangnya
ikut memberikan komentar.
“Ah teu hararayang teuing ril
hampura ah bisi rajet jadi na,” kata Sule.
Share to:
Related Article
-
Biodata Gege Elisa Lengkap Umur dan Agama, Aktris FTV yang Mirip Cewek Korea Gaes
Update|July 15, 2021 11:55:47