Viral Bus Mewah dengan Desain 'Social Distancing', Fasilitasnya Bikin Melongo

Viral Bus Mewah dengan Desain 'Social Distancing', Fasilitasnya Bikin Melongo

Viral Bus Mewah dengan Desain 'Social Distancing', Fasilitasnya Bikin Melongo

Bus viral Physical Distancing


Di kondisi New Normal ini Physical Distancing telah menjadi kebiasaan setiap orang ya gaes semwnjak pandemi corona yang tengah melanda di seluruh dunia.

kamu disarankan menjaga jarak sekitar 1-2 meter dengan orang lain. Oleh karena itu, kamu nggak heran, ketika ada video yang memperlihatkan sebuah bus dengan formasi bangku yang berjauhan menjadi viral di media sosial lho.

Dalam video berdurasi 2 menit 8 detik itu, kamu dapat melihat bus mewah dengan desain tempat duduk saling berjauhan, sesuai anjuran physical distancing.

Yaps, berbeda denga bus biasa yang tiap barisnya berisi dua sampai tiga bangku, bus ini hanya berisi satu tempat duduk saja lho.

Bangku tersebut disusun secara memanjang hingga ke belakang. Alih-alih menambah bangku lain di sisi kiri atau kanan, bangku lainnya justru ditempatkan pada bagian atas bangku penumpang lainnya gaes.

Bukan hal yang baru lho ternyata bus tersebut udah mulai beoprasi sejak tahun 2019 lalu gaes. Hal ini disampaikan oleh Edy Kuncoro, Moderator Jakarta Komunitas Bismania Indonesia. Dalam penuturannya, Edy mengatakan bahwa bus tersebut sudah beroperasi relatif lama.

Bus bertipe Suites Class tersebut baru tersedia di tiga operator. Antara lain, Sinar Jaya (Jakarta-Surabaya), Shantika (Merak-Jepara), dan Tami Jaya (Yogyakarta-Denpasar).




ViralBus viralPhysical Distancing

Share to: