5 Fakta TREASURE, Boy Grup K-POP yang Mejeng di Chart Billboard Sebelum Resmi Debut

5 Fakta TREASURE, Boy Grup K-POP yang Mejeng di Chart Billboard Sebelum Resmi Debut

5 Fakta TREASURE, Boy Grup K-POP yang Mejeng di Chart Billboard Sebelum Resmi Debut

(Foto: dok. Instagram)


Boy Grup TREASURE nampaknya tengah menjadi sorotan penggemar K-POP saat ini.

Meski belum resmi debut, namun grup besutan YG Entertainment ini terus menunjukan bakat-bakatnya yang luar biasa. Terlebih, anggotanya memiliki usia yang masih cukup muda.

Mereka adalah; Choi Hyunsuk, Kim Junkyu, Yoon Jaehyuk, Bang Yedam, Haruto,Park Jeongwoo, So Junghwan, Park Jihoon, Mashiho, Yoshinori, Asahi, Kim Doyoung.

Pernah mejeng di chart Billboard dan miliki 'one only' lagu mereka "Going Crazy," yuk intip 5 fakta menarik tentang TREASURE berikut ini.

1. Berasal dari survival program

YG Entertainment nampaknya menjadi salah satu agensi yang ketagihan dengan survival program ini. Setelah sukses dengan WINNER dan iKON, YG kembali membuat acara 'kejam' tersebut. Selain bisa menarik perhatian penggemar terlebih dahulu, mereka yang debut juga dipastikan memiliki mental kuat dan kesiapan yang baik.

TREASURE lahir dari program survival bernama "YG Treasure Box" yang tayang di JTBC. 12 anggota yang debut dipilih dari 3 tim, yakni tim A, B, C dan J. Mereka dikategorikan seperti tim A yang lebih tua atau lebih lama dalam masa trainee, tim B dan C yang berisi trainee remaja dan tim J yakni anggota dari Jepang.

Bukan yang pertama, beberapa anggota yang berasal dari tim A sudah pernah melewati survival program sebelumnnya bernama "Mixnine" melawan beberapa trainee dari banyak agensi. Mereka juga disandingkan dengan survival program milik JYP Entertainment yang melahirkan STRAY KIDS. 

2. Keilangan satu anggota

Awalnya, YG Entertainment hanya ingin mendebutkan sekitar 6 orang dari puluhan trainee. Namun, nampaknya antusias penggemar dan bakat para trainee tak bisa disia-siakan.

YG sempat memutuskan untuk mendebutkan dua grup sekaligus bernama "TREASURE" dan "MAGNUM." Sayangnya, menjelang pengumuman debut, seorang anggota terpilih bernama Ha Yoon Bin memutuskan keluar karena perbedaan selera musik. Alhasil, 12 anggota tersisa dijadikan satu grup bernama TREASURE yang dijadwalkan debut pada Juli 2020.

Sementara itu, Ha Yoon Bin masih sering menyapa penggemar dengan lagu-lagu buatannya yang super 'swag' di Soundloud dan YouTube. 

3. 'One and Only Song'

Sejak mengikuti ajang survival hingga menjelang debut resmi, TREASURE hanya memiliki satu buah lagu untuk memanjakan para penggemarnya. Lagu itu berjudul "Going Crazy."

Setelahnya, salah satu member mereka yakni Bang Yedam merilis solo single berjudul "WAYO (WHY)" yang sukses membuat penggemar K-POP terpesona. 

4. Mejeng di chart Billboard

Pada bulan Mei 2020, TREASURE berhasil berada di peringkat ke-40 pada grafik Social 50 Billboard!

Bersaing dengan X1 dan Super M, hal ini mejadikan mereka sebagai grup tercepat yang masuk dalam Billboard bahkan sebelum mereka resmi debut.

5. Miliki 2 leader

Seperti yang diketahui sebelumnya, bahwa YG berencana mendebutkan dua boy grup sekaligus. Karena mereka telah disatukan menjadi TREASURE, maka 12 anggota kini memiliki 2 orang leader. Wah jarang terjadi ya gaes?

Kedua leader tersebut adalah Choi Hyun Suk dan Jihoon. Penggemar berspekulasi bahwa Jihoon yang ramah dan bersahabat 'ditugaskan' untuk mengurus para anggota yang berasal dari Jepang. Sementara Hyun Suk mengurus sisa anggotanya meskipun mereka dalam satu grup.




Fakta TreasureTREASUREBang YedamBoy Grup TREASURE

Share to: