Viral Kuburan Warna-warni di Madiun, Goodbye Kesan Anger!

Viral Kuburan Warna-warni di Madiun, Goodbye Kesan Anger!

Viral Kuburan Warna-warni di Madiun, Goodbye Kesan Anger!

Viral Kuburan Warna-warni di Madiun (Foto: Twitter)


Biasanya, kuburan memang terkesan angker dan seram. Tapi, kuburan di Madiun ini sangat berbeda dari kuburan lainnya. Pasalnya, batu-batu nisan dalam kuburan ini dicat warna-warni sehingga menghilangkan kesan seram. Gak heran kalau kuburan ini akhirnya jadi viral di Twitter. 

Potret kuburan yang warna-warni itu diunggah oleh akun twitter bernama @slpwithcrush. Dalam unggahan tersebut, kuburan tampak berwarna merah muda, hijau hingga biru. Dalam keterangan unggahan tersebut, @slpwithcrush menuliskan bahwa itu adalah salah satu destinasi wisata di Madiun. Tak sedikit warga yang berfoto di lokasi makam. 

"Destinasi wisata baru di Madiun," cuit @slpwithcrush. 

Sampai berita ini diunggah, sudah ada 25 ribu orang yang menyukai cuitan tersebut dan dikomentari oleh lebih dari 10 ribu orang. Beberapa di antaranya ikut berkomentar lucu, seperti di bawah ini gaes. 

"yang hidupnya ga berwarna, setidaknya matinya bisa berwarna," ucap @dryuangga.

"Akhirat rasa dufan," kata @abdursyafiq. 

"njir warna warni," ucap @estehmaniezz_. 

"Makin jadi tempat favorit pocong sama kunti pacaran menunggu giliran nakutin ini mah," cuit @tanpasiapa2. 

Bukan tanpa alasan, ternyata makam ini memang ikut serta dalam lomba kebersihan makam yang digelar Dinas Pertamanan dan Kawasan Permukiman Kota Madiun.

"Kami bersama-sama mengecat makam ini untuk menghilangkan kesan seram, sekaligus untuk dilombakan dalam lomba kebersihan makam, sehingga kami berinisiatif untuk menghias makam ini," kata pengurus Makam Nguwot, Gunawan, pada 27 Juni 2020.

Gunawan menuturkan dibutuhkan cat sebanyak 50 liter, untuk mengecat seluruh makam dan area di sekitar makam. Sedangkan waktu yang dibutuhkan untuk menghias makam, sekitar sebulan. Tidak hanya dicat, agar semakin indah, warga juga menanam beraneka bunga di sekitar makam.

Pada malam hari, makam ini juga mendapat penerangan lampu yang terang sehingga tampak tidak angker.

Apa yang dilakukan warga di Kelurahan Tawangrejo ini tidak sia-sia. Makam Nguwot berhasil menjadi juara pertama lomba kebersihan.




ViralKuburan Warna-warniBerita ViralKabar Viral

Share to: