Selebgram Rahmawati Kekeyi belum lama ini berbahagia karena akun Instagramnya telah kembali. Iapun mulai aktif mengunggah berbagai potretnya di Instagram.
Kali ini Kekey mengunggah foto dirinya sedang menikmati kudapan manis warna-warni berupa klepon. Dalam unggahannya Ia memakai hijab berwarna pink, senada dengan bajunya yang juga berwarna pink.
Dalam keterangannya Kekeyi mengungkapkan kesukaannya terhadap kudapan ini gaes. Katanya sih dia suka karna warna warni dan kalau digigit langsung keluar manisnya. Ia memuji manisnya klepon yang menurutnya semanis 'kamu'. 'Kamu' di sini maksuda Kekeyi siapa ya gaes?
"Klepon"....Aku suka klepon karena selain bentuknya warna-warni cantik pas di gigit dalem nya manis semanis senyuman mu emmmmmbbbbbb," ungkap Kekeyi.
Ternyata, unggahan Kekeyi dengan klepon ini mengundang banyak komentar netizen gaes. Sampai sekarang, unggahan Kekeyi sudah disukai oleh 14 ribu orang dan dikomentari oleh 458 komentar. Ada yang salah fokus sama keterangan foto Kekeyi. Ada yang bilang kurang titik koma, ada yang memuji kekeyi karena lebih manis dari klepon, dan masih banyak lagi gaes. Ini dia nih beberapa komentar netizen."Sahabat kalau nulis biasain pake titik Ama koma ya," ucap @nisya02_ns.
"Kamu lebih manis 💙," ungkap @najwahardiani
"seperti manisnya kamu sahabat," kata @thrifthausse.
"Jadi skrg sudah bukan queen of pentol lagi? Tapi menjadi princess klepon?" tanya @putri_marrie.
Share to:
Related Article
-
DOA ATTA HALILINTAR UNTUK KORBAN BANJIR JAKARTA
Gen Halilintar|January 21, 2020 21:06:28