Rapper Korsel Bernama DPR LIVE Dihujat Netizen Indo karena Omnibus Law, Lah Gak Nyambung!

Rapper Korsel Bernama DPR LIVE Dihujat Netizen Indo karena Omnibus Law, Lah Gak Nyambung!

Rapper Korsel Bernama DPR LIVE Dihujat Netizen Indo karena Omnibus Law, Lah Gak Nyambung!

Rapper Korsel Bernama DPR LIVE Dihujat Netizen Indo karena Omnibus Law (Foto: instagram.com/dprlive)


Akun Instagram rapper asal Korea Selatan yang memiliki nama siangkatan DPR (Dream Perfect Regime) LIVE dipenuhi dengan komentar hujatan dari Netizen Indonesia.

Hal ini berkaitan dengan pengesahan UU Cipta Kerja atau Omnibus Law oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI pada Senin, 5 Oktober 2020 kemarin.

Penoakan terhadap Undang-undang tersebut terus digaungkan mulai dari menaikan tagar, mogok kerja hingga aksi demo.

Baca Juga: Sikap Awkarin Soal Omnibus Law, Enggak Langsung Tapi Kerasa Gaes

Sayangnya, rapper Korsel yang memiliki nama sama dengan DPR ini ikut menjadi bulan-bulanan netizen Indonesia yang salah alamat dengan kata-kata yang cukup kasar.

Unggahan terakhir DPR LIVE capai puluhan ribu komentar

Pada 2 Oktober 2020, Hong Dabin yang dikenal sebagai rapper DPR LIVE mengunggah sebuah foto yang menampilkan dirinya dengan editan berwarna ungu.

Sayangnya foto tersebut kembali ramai pada tanggal 5 Oktober 2020 saat DRP RI mengesahkan UU Cipta kerja. Netizen Indonesia berbondong-bondong datang untuk menghujat pemerintah  mereka di akun tersebut gaes!

Unggahan tersebut bahkan sudah dikomentari lebih dari 27 ribu kali yang biasanya hanya mencapai 2 ribu saja dalam satu unggahan.

Benar-benar salah alamat, penggemar K-POP Indonesia pun di buat malu dengan aksi sejumlah netizen yang berkata kasar di kolom komentar Instagram @dprlive. Beberapa komentar hujatan tersebut juga berhasil menjadi komentar teratas yang memiliki ribuan likes.

Gak hanya itu gaes, Hong Dabin bahkan ikut kebingungan karena banyaknya komentar masuk pada salah satu fotonnya tersebut.

Baca Juga: Menguak Konspirasi Dibalik Demo Omnibus Law, Ada Pemberi Dana?

Dia ikut memberikan komentar di akunnya sendiri dan menanyakan apa yang tengah terjadi.

Netizen Indonesia ramai-ramai minta maaf

Karena keributan yang bikin satu Indonesia malu itu, beberapa K-POP fans dan netizen lainnya pun ikut datang untuk meminta maaf kepada Hong Dabin.

Mereka juga menjelaskan apa yang tengah terjadi dengan Indonesia hingga akhirnya banyak orang yang berkata kasar dalam satu fotonya tersebut.

Sayangnya, orang-orang yang terlanjur memberikan komentar hujatan enggan untuk menghapus ketikannya dan malah semakin ngotot ribut di kolom komentar gaes.

Hong Dabin unggah foto dengan caption bahasa Indonesia

Gak ambil pusing dengan komentar yang dipenuhi hujatan salah alamat, Hong Bin nampaknya sudah menyadari apa yang tengah menyebabkan akunnya di serang.

Baca Juga: Arti dan Makna Mosi Tidak Percaya, Slogan Viral di Berbagai Demo Menentang Pemerintah

Tak ingin membuat salah paham yang lebih lanjut, pria kelahiran 1 Januari 1993 ini pun mengunggah foto dengan caption kepanjangan DPR LIVE menggunakan bahasa Indonesia. Nampaknya dia ingin memberitahukan kepada netizen Indonesia bahwa ini arti DPR LIVE yang sebenarnya.

"impian-sempurna-rejim❤️" tulisnya pada Senin, 12 Oktober 2020.




DPR LIVEInstagram DPR LIVEOmnibus LawHong DabinNetizen IndonesiaDream Perfect Regime

Share to: