Tahun 2020 menjadi tahun dimana Pilpres AS diselenggarakan, namun banyak banget hal yang terjadi menjelang pemilihan, mulai dari Kanye West yang berulah sampai dengan Pandemi COVID19.
Memang pemilu di AS menjadi salah satu perbincangan paling hangat untuk semua orang beberapa hari belakangan. Hal ini dikarenakan pemilu tersebut dilakukan ditengah Pandemi COVID19.
BACA JUGA: Menguak Alasan Kenapa Pemuda Indonesia Kepo sama Pilpres AS, Kamu Termasuk?
Joe Biden yang memenangkan pertarungan tersebut mengagetkan semua orang. Bahkan untuk pertama kalinya politik yang terjadi di AS justru mirip banget sama yang terjadi di Indonesia.
Berikut ini merupakan rangkuman dari Tim KUYOU.id mengenai deretan hal yang terjadi selama pilpres 2020 di AS gaes.
Pemilihan Presiden yang diselenggarakan saat pandemi
Pandemi terjadi hampir dalam setiap abadnya. AS juga pernah melaksanakan pilpres ditengah pandemi Flu Spanyol di tahun 1918. Namun kali ini, hal tersebut terjadi lagi di abad 21 dimana pilpres dilaksanakan ditengah COVID19 yang sedang menjalar.
BACA JUGA: Download Sticker WhatsApp Donald Trump, Bisa Kirim ke Teman yang Bahas Pilpres Amerika Nih Gaes
Namun jika pada waktu Flu Spanyol pemilih menurun, ketika COVID19 terjadi justru pemilih yang ikut memilih dalam pilpres kali ini meningkat gaes. Peningkatan tersebut disebut sebagai yang paling tinggi sejak tahun 1908.
Pemilu termahal sepanjang sejarah
Ternyata gaes, biaya yang harus digunakan untuk melaksanakan pilpres AS 2020 kali ini justru menjadi yang termahal sepanjjang sejarah. Bahkan nilainya disebutkan sekitar dua kali lipat dari yang sebelumnya yaitu sebesar USD 14 miliar.
Kenye West mau jadi calon presiden
Salah satu rapper terkenal bernama Kanye West justru membuat pengakuan mengejutkan dimana dirinya turut meramaikan huru-hara Pilpres AS tahun ini gaes. Ia mencalonkan diri menjadi presiden, namun karena suaranya sangatlah kecil sehingga dirinya tidak berhasil.
Deklarasi kemenangan Donald Trump yang lebih awal
Ketika itu Donald Trump membuat hal yang mengejutkan dimana dirinya mengumumkan kemenangannya lebih awal padahal perhitungan suara masih berlanjut. Bahkan dirinya juga mengklaim bahwa Pilpres AS tahun ini terjadi sebuah kecurangan.
Biden mencetak sejarah baru
Memang banyak sekali rekor sejarah baru yang terjadi di AS akhir-akhir ini mengenai pilpres. Biden pun menjadi salah satu orang yang mencetak rekor tersebut. Dirinya menjadi Presiden tertua yang dilantik di AS dengan umur 78 tahun.
Nah itu dia gaes kejadian yang terjadi selama Pilpres AS di tahun 2020 ini. Jika kamu ingin melihat hal-hal unik lainnya kamu bisa langsung melihatnya di KUYOU.id.
Share to:
Related Article
-
Dihujat Netizen +62, Ini 8 Fakta Gigie Artis Thailand di 2gether
Update|May 13, 2020 21:42:37