Siap-siap gaes, Netflix mengumumkan serial Alice in Borderland akan masuk ke season 2. Meski begitu, sampai saat ini Netflix belum mengumumkan jadwal resmi serial yang disutradarai oleh Shinsuke Sato tersebut. Menurut prediksi, serial kedua ini tayang pada akhir 2021. Kalau kamu belum pernah nonton, Alice in Borderland ini adalah adaptasi live action dari manga dengan judul yang sama karya Hara Aso. Dalam Season pertamanya mencakup sekitar 31 bab dari komik dan ada 33 bab lainnya untuk dibahas.
BACA JUGA: Anime Yu Yu Hakusho Akan Diadaptasi Jadi Live Action di Netflix, Gen 90 Pasti Paham Nih
Sinopsis Alice in Borderland
Pada season pertama, Alice in Borderland yang tayang pada 2014 lalu terdiri dari 8 episode. Dalam series tersebut diperankan oleh Arisu Ryohei (Kento Yamazaki), Daikichi Karube (Keita Machida) dan Chota Segawa (Yuki Moringa). Alice in Borderland menceritakan sejumlah anak muda yang bertahan hidup di sebuah dunia game. Mereka terperangkap dan harus menyelesaikan sederet permainan maut untuk bisa mendapatkan visa. Permainan maut itu berkaitan dengan kartu remi gaes. Janis permainannya ditentukan berdasarkan jenis kartunya, yaitu clubs, diamonds, spades, atau hearts. Sedangkan tingkat kesulitannya didasarkan pada nomor kartunya. Permainan Arisu dan teman-teman kemudian mengantarkannya ke pemain lain yang juga menemukan diri mereka terdampar di ibukota yang sepi. Pemain tersebut adalah Yuzuha Usagi (Tao Tsuchiya), seorang pendaki gunung yang memiliki kekuatan fisik dan bisa diandalkan. Mereka kemudian mencari tahu bersama siapa dalang dari permainan tersebut. Mereka juga harus menyelesaikan banyak permainan yang belum dilalui dan harus menempuh perjalanan panjang sebelum bisa melarikan diri. Menempati 10 besar acara yang paling banyak ditonton
BACA JUGA: Sinopsis Drakor True Beauty, Drama Romantis Paling Ditunggu Netizen
Nah itu dia gaes fakta-fakta tentang Alice in Borderland season 2 yang akan tayang pada 2021.
Share to:
Related Article
-
Potret-potret Pemain Dari Jendela SMP saat Enggak Syuting, OOTD Sandrina Michelle, Rey Bong hingga Saskia Chadwick
Dari Jendela SMP|August 18, 2020 07:15:00