Anggota DPR RI, Ribka Tjiptaning dengan tegas menolak vaksin. Pernyataan Ribka ini pun langsung viral di sosial media.
Dilansir dari situs DPR RI, Ribka Tjiptaning diketahui menganut agama kristen dan kini berusia 61 tahun. Berikut adalah biodata dan profil lengkap Ribka Tjiptaning.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Suntik Vaksin, Tagar #JokowiDiVaksin Trending
Pemilik nama lengkap Ribka Tjiptaning Proletariyati ini lahir di Yogyakarta pada 1 Juli 1959. Ia dikenal sebagai politisi yang sudah cukup lama berkecimpung di dunia politik gaes. Sejak lulus kuliah, ia sudah mulai bergabung dengan organisasi sayap PDIP.
Makin penasaran dengan sosoknya? berikut adalah biodata Ribka Tjiptaning yang berhasil dirangkum KUYOU.
1. Biodata dan Profil
-Nama: Dr. Ribka Tjiptaning Proletariyati
-Tempat Tanggal Lahir: Yogyakarta, 01 Juli 1959
-Umur: 61 tahun
-Agama: Kristen
-Pendidikan: Universitas Kristen Indonesia, Universitas Indonesia
-Fraksi: Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP)
-Pasangan: Sigit Herlambang
-Orang tua: Raden Mas Soeripto Tjondro Saputro, Bandoro Raden Ayu Lastri Suyati
2. Latar belakang keluarga
Ribka lahir dari keluarga yang terpandang. Ibunya merupakan keturunan Kasultanan Kraton Yogyakarta bernama Bandoro Raden Ayu Lastri Suyati. Sementara itu, ayahnya, Tjondro Saputro merupakan anggota Biro Khusus PKI, keturunan Kasunan Solo (Pakubowono) dan memiliki pabrik paku di Solo.
BACA JUGA: Deretan Hal Penting Vaksin COVID19 Gratis oleh Presiden Jokowi, Ada 8 Catatan Gaes
3. Pendidikan Ribka Tjiptaning
Ribka Tjiptaning menyelesaikan program pendidikan Kedokteran dari Universitas Kristen Indonesia. Ia kemudian melanjutkan pendidikannya di bidah Ahli Asuransi Kesehatan Universitas Indonesia pada 2012 lalu.
4. Perjalanan Politik Ribka
Perjalanan Politik Ribka dimulai saat dirinya lulus dari kuliahnya. Saat itu ia mulai aktif di organisasi sayap muda PDIP. Ia kerap bergabung dengan para aktifis muda yang sering menentang orde baru. Ia kemudian terjun langsung di dunia politik dan masuk ke Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
5. Menuai kontroversi dengan menolak vaksin
Ribka kembali menuai kontroversi setelah dirinya menolak untuk divaksin. Bahkan ia mengungkap bahwa akan lebih baik membayar denda bagi penolak vaksin dibanding harus ikut divaksin. Ia beralasan bahwa mendengar PT Bio Farma belum melakukan uji klinis tahap ketiga.
BACA JUGA: Fakta-fakta Vaksin Sinovac Baru Tiba di RI, Bakal Diproses Bio Farma Dulu
Itulah biodata Ribka Tjiptaning, anggota DPR RI yang menolah untuk divaksin. Pernyataan Ribka pun berujung viral di sosial media gaes.
Share to:
Related Article
-
Biodata dan Profil Arief Rosyid: Umur, Agama dan Jejak Karier, Komisaris BSI Dipecat DMI Palsukan Tanda Tangan?
Update|April 02, 2022 18:07:48