Tips Membuat Perjalanan Liburan Mudah & Menyenangkan, Dijamin Harimu Seru Banget Gaes

Tips Membuat Perjalanan Liburan Mudah & Menyenangkan, Dijamin Harimu Seru Banget Gaes

Tips Membuat Perjalanan Liburan Mudah & Menyenangkan, Dijamin Harimu Seru Banget Gaes

Tips melakukan perjalan liburan dengan menyenangkan (Foto: Berbagai Sumber)


Perjalanan liburan pasti akan menjadi momen menyenangkan yang nggak bisa terlupakan bagi setiap orang. Sebelum berangkat, kita pasti menyiapkan rencana yang cukup matang agar perjalanan liburan berjalan dengan mudah dan lancar. 

Selain menyiapkan tempat tujuan dan berbagai keperluan untuk liburan, kamu juga perlu mencoba beberapa tips ini nih gaes, agar perjalananmu semakin menyenangkan. 

BACA JUGA: Tips Cara Menghilangkan Ketombe dengan Bahan Alami, Gampang Banget Gaes

Penasaran apa saja? Yuk simak tips membuat perjalanan liburan mudah & menyenangkan, yang sudah Tim KUYOU.id rangkum untuk kamu.

Kesabaran Itu Penting 

Kesabaran merupakan tips perjalanan utama yang nggak boleh ketinggalan ya gaes. Jangan memusingkan hal-hal yang gak bisa kamu kendalikan. Hidup ini terlalu singkat, kalau hanya mementingkan amarah dan kesal sepanjang waktu saat bepergian gaes.

Misalnya kamu ketinggalan bus saat bepergian, jangan khawatir karena bakal ada bus lainnya yang bisa kamu tunggu. Mungkin juga kalau saldo ATM kamu habis, untuk mengontrol hal ini kamu harus tetap santai ya gaes. Selain itu, lakukanlah perjalanan darat yang tidak direncanakan ke kota berikutnya lalu nikmati daerah jelajahannya.

Keluar Dari Zona Nyaman

Tantang diri kamu untuk mencoba hal-hal yang biasanya membuat kamu cemas. Semakin sering kamu melakukan ini, kecemasan itu akan semakin menghilang. 

Misalnya, bukan pejalan kaki? Lakukan lebih banyak pendakian. Mengalami kesulitan berbicara dengan orang asing? Bicaralah dengan semua orang. Takut dengan makanan aneh? Makanlah hal teraneh yang bisa kamu temukan.

Alasan mengapa hal ini berfungsi dengan baik saat bepergian, karena semuanya sudah sangat berbeda gaes.  Apa satu lagi pengalaman baru/tidak nyaman? Tidak ada yang tahu siapa kamu di sini, kamu benar-benar bisa menemukan kembali diri kamu sendiri.

Tersesat Pada Tujuan 

Jika kamu ingin melihat bagian lain dari kota-kota yang belum pernah kamu ketahui. Maka kamu harus mengunjunginya sendiri. Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan berjalan tanpa mengetahui secara pasti ke mana kamu akan pergi. 

Kamu cukup memilih kota baru , jadi kamu bisa benar-benar mengexplore kota itu yang menjadi destinasi wisata kamu gaes. 

Selalu Buka Pikaran

Selain itu, membuka pikiran juga hal penting membuat liburan menyenangkan gaes. Jadi, jangan menilai gaya hidup atau kebiasaan orang lain berbeda dengan gaya hidup kamu ya. Kamu juga perlu mendengarkan opini orang lain yang tidak kamu setujui. 

Kamu akan terlihat sombong kalau selalu menganggap pandangan kamu benar dan orang lain salah. Praktikkan empati dan tempatkan diri kamu pada posisi orang lain juga penting benget lho gaes.

Terimalah berbagai pendapat, kamu tidak harus setuju dengan semua orang. Tapi, kamu mungkin akan terkejut dengan apa yang akan kamu pelajari dari orang-orang yang kamu temui selama perjalanan gaes. 

BACA JUGA: Tips Dan Trick Menghemat Uang Anti Ribet, Cocok Buat Millenial dan Gen Z Nih!

Jadi, nikmati perjalanan kamu dengan santai gaes, bukalah pikiranmu seluas mungkin dan terima masukan serta saran dari orang lain ya!

Pantang Menyerah yang Utama

Ingat tidak ada yang nggak mungkin terjadi di dunia ini gaes. Kalau kamu mengalami kesulitan saat sedang pergi ke suatu tempat atau melakukan sesuatu, jangan sampai menyerah ya. 

Jika masih saja mengeluh dan menyerah, kamu bukan tidak bisa tapi hanya belum menemukan solusi terbaik atau bertemu orang yang tepat gaes. Jangan dengarkan orang yang mengatakan kesulitanmu itu tidak bisa dilakukan. Karena hal terburuk apa yang bisa terjadi? Kegagalan bukanlah akhir dari segalanya gaes.

Bersikaplah Fleksibel dan Tak Perlu Berlebihan

Gaes, saat bepergian kamu juga harus bersikap fleksibel dan tidak boleh berlebihan. Agar perjalanan yang kamu lakukan menjadi perjalanan yang menyenangkan dan indah untuk dikenang. 

Dalam membawa koper, tas dan perlengkapan lainnya kamu pun nggak boleh berlebihan ya gaes, karena barang yang berlebihan akan merepotkan dirimu sendiri selama perjalanan. 

Bawa Botol Air Minum Sendiri

Membawa botol minum sendiri saat bepergian mungkin terkesan repot buat kamu si super simple dalam membawa barang. Tapi kamu akan merasa sangat diuntungkan kalau membawa botol minum sendiri dalam keadaan tertentu gaes. 

Misalnya saat kamu tersesat dan kehabisan uang, air minum bisa membantu kamu banget untuk memulihkan kembali semangat loh gaes.

Bawa Baterai Kamera Cadangan 

Buat kamu yang suka benget berfoto, baik foto diri sendiri ataupun tempat yang sedang kamu kunjungi, wajib banget nih untuk membawa baterai cadangan gaes. Karena kalau baterai kameramu habis, momen yang kamu dapatkan saat itu kemungkinan nggak bisa terulang lagi.

Jadi usahakan kamu mempersiapkannya semuanya dengan maksimal ya agar semua perjalanannya berjalan sesuai yang direncanakan. 

Gunakan Alas Kaki Super Nyaman 

Seperti pada umumnya, saat melakukan perjalanan liburan pasti akan berjalan kaki saat, terutama kalau ingin menikmati indahnya pemandangan di alam terbuka. Untuk berjalan jauh dalam waktu yang lama, pastinya kamu butuh banget alas kaki yang nyaman gaes. Khususnya alas kaki yang tidak melukai kakimu juga nggak menghambat jalanmu gaes.

Jadi pakailah sepasang sepatu travel yang ringan, serbaguna, dan sangat nyaman ya. Serta jangan lupa untuk membawa sepasang sandal yang juga akan sangat berguna untuk perjalanan liburan kamu gaes. 

Mencoba Makanan Khas 

Tips yang terakkhir adalah mencoba makanan khas. Mencicipi makanan khas di tempat yang sedang kamu kunjungi juga nggak kalah penting lho dan wajib banget saat bepergian gaes. 

Kalau kamu nggak tahu rasa dan jenis makanan itu mintalah rekomendasi dari orang lokal. Tak hannya itu, makanan jalanan dari pedagang dipinggir jalan juga nggak boleh ketinggalan untuk dicoba saat kamu bepergian ya gaes.

BACA JUGA: 8 Tips dan Trik Darurat Ilmu Pertahanan Diri, Meski Konyol Tapi Berfaedah Gaes

Nah, itu dia beberapa tips membuat perjalanan liburan mudah & menyenangkan, yang dijamin bikin harimu seru banget gaes. (Olivia Victoria Simanjuntak)




Tips Membuat Perjalanan Liburan MenyenangkanPerjalanan Liburan MenyenangkanTips Liburan MenyenangkanTips Membuat Perjalanan MenyenangkanTips Bikin Harimu SeruMomen MenyenangkanLiburan

Share to:



Modal Video 01