Baru-baru ini viral aksi fair play pebulu tangkis Indonesia, Mohammad Ahsan saat melawan Malaysia di Olimpiade Tokyo pada Senin, 26 Juli 2021.
Mohammad Ahsan diketahui mengingatkan wasit soal skor tim lawannya, Malaysia yang belum dicantumkan di papan skor. Aksi Mohammad Ahsan mendapat pujian dari netizen.
Saat itu, Ahsan bersama pasangannya, Hendra Setiawan tengah menjalani lagi kedua babak penyisihan Grup D di Musashio Sport Plaza, Tokyo. Saat itu, Ahsan dan Hendra melawan pasangan Malaysia, Aaron Chia / Wooi Yik Soh.
Aksi fair play Mohammad Ahsan
Dalam sebuah kesempatan, Ahsan dan Hendra unggul 9 - 6. Ahsan kebetulan akan melakukan servis. Namun, ia menyadari kalau papan skor Malaysia belum berubah dan masih menunjukkan skor 9 - 5.
Akhirnya Ahsan pun urung melakukan servis dan menghampiri wasit untuk membenarkan skor untuk Malaysia. Baru saat itulah, wasit dan tim Malaysia baru menyadarinya.
Mendapat pujian netizen
Sikap fair play Ahsan tersebut langsung disorot akun Twitter @BadmintonTalk. Dalam cuitannya, @BadmintanTalk mengagumi aksi fair play Ahsan.
Padahal, point yang dibenarkan oleh Ahsan bahkan tak disadari oleh pihak lawannya sendiri. Sikap Ahsan tersebut dinilai menjadi sebuah karakter bagi Ahsan.
"Fair play from Mohammad Ahsan of #INA ! He corrected the wrong score board where the Umpire forgot to give the Malaysian pair a point!!" ungakp @BadmintonTalk pada 26 Juli 2021.
"There was already another rally after that and no one realized, even the Malaysians themselves. CHARACTER!!!" tambahnya lagi.
Tak cuma itu, Ahsan pun banjir pujian dari netizen gaes. Hingga kini, cuitan @BadmintonTalk tersebut sudah diretweet oleh lebih dari 4000 orang dan dipenuhi oleh ratusan komentar netizen.
"This attitude! That's why ga ada yg berani bully Daddies," ujar salah satu netizen.
"kirain tadi diprotes pemain malaysia, ternyata Ahsan yg protes. nice. tapi ya kl ud biasa main badminton tau kok mana poin genap dan ganjil, soalnya berhubungan sama service dan penerima service," kata netizen lainnya.
Nah itulah viralnya aksi fair play Ahsan dan Hendra yang membenarkan skor lawannya, Malaysia di pertandingan Olimpiade Tokyo.
Share to:
Related Article
-
Jatuh Sakit Sampai Harus Pensiun, Kurnia Meiga Kini Jualan Emping
Update|March 06, 2024 12:00:00