Biodata dan Profil Gus Baha aka Ahmad Bahauddin Nursalim Lengkap Agama Umur Juga Pendidikan, Kiai Calon Ketum PBNU

Biodata dan Profil Gus Baha aka Ahmad Bahauddin Nursalim Lengkap Agama Umur Juga Pendidikan, Kiai Calon Ketum PBNU

Biodata dan Profil Gus Baha aka Ahmad Bahauddin Nursalim Lengkap Agama Umur Juga Pendidikan, Kiai Calon Ketum PBNU

Biodata dan Profil Gus Baha aka Ahmad Bahauddin Nursalim (Foto Instagram: @https://www.instagram.com/ngajigusbaha/ngajigusbaha)


Berikut ini biodata dan profil Gus Baha aka Ahmad Bahauddin Nursalim Kiai Calon Ketua Umum PBNU, lengkap dengan agama, umur serta pendidikan.

Pemilik nama asli Ahmad Bahauddin Nursalim ini merupakan seorang ulama Nadhatul Ulama (NU) kelahiran Sarang, Rembang, Jawa Tengah pada 29 September 1970. Usianya saat ini 51 tahun dan agama yang dianutnya adalah Islam.

Nama Gus Baha tengah mencuri perhatian setalah sosoknya diinginkan banyak orang untuk menjadi calon Ketua Umum Pengurus Besar Nadhatul Ulama (PBNU).

BACA JUGA: Biodata Gus Baha Lengkap Umur dan Karier, Ulama yang Masuk Bursa Ketua PBNU

Bagaimana sosoknya? Simak biodata dan profil Gus Baha aka Ahmad Bahauddin Nursalim lengkap, yang sudah dihimpun Tim KUYOU.id.

1. Karir

Diketahui Gus Baha lebih dikenal sebagai seorang ulama Nadhatul Ulama (NU) yang memiliki kemampuan ahli tafsir dan pengetahuan mendalam terkait Al-Quran.

Dirinya diketahui merupakan pengasuh Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an LP3IA menggantikan sang ayah yang telah wafat.

2. Pendidikan

Saat kecil Gus Baha diketahui menempuh pendidikan pertamanya dengan belajar menghafal Al-Quran menggunakan merode tajwid dan makhrojul huruf yang diajar langsung oleh sang ayah.

Beranjak dewasa sang ayah kemudian menitipkan dirinya untuk mondok di Pondok Pesantren Al-Anwar Karangmangu, Sarang, Rembang bersama gurunya KH. Maimoen Zubair.

Setelah itu, ia pun kembali melanjutkan pendidikannya di pesantren milik sang ayah yaitu Pesantren Tahfidzul Qur'an LP3IA dan kemudian menggantikan kepemim[inan sang ayah.

3. Silsilah Keluarga

Diketahui Ahmad Bahauddin Nursalim merupakan anak dari pasangan K. H. Nursalim dan Nyai Hj Yuhanidz.

Ayahnya merupakan ulama pakar Al-Quran dan pengasuh Pondok Pesantren Tahfidzul Qur'an LP3IA. Dari silsilah keluarga ayah, dirinya merupakan generasi ke-4 ulama-ulama ahli Al-Quran. Sedangkan dari silsilah sag ibu, dirinya merupakan bagian keluarga ulama Lasem.

4. Calon Ketum PBNU

Menjadi salah satu ulama kharismatik dan disegani, tak heran jika nama Gus Baha masuk dalam daftar ulama yang diinginkan masyarakat untuk menjadi calon Ketua Umum Pengurus Besar Nadhatul Ulama (PBNU).

Bahkan baru-baru ini dalam hasil survei Indostrategic memperlihatkan jika nama beliau masuk dalam bursa ketua PBNU dan berada di urutan keempat calon Ketum PBNU.

5. Biodata dan profil

Nama LengkapAhmad Bahauddin Nursalim
Nama PanggungGus Baha
Nama GelarAl-Hafizh Al-Muhaddits
Tempat Tanggal lahirSarang, Rembang, Jawa Tengah 29 September 1970
Umur51 Tahun (2021)
AgamaIslam
Nama OrangtuaK. H. Nursalim (ayah), Nyai Hj Yuhanidz (ibu)
Nama PasanganNing Winda
ProfesiUlama, Kiai, Pengusus Ponpes Tahfidzul Qur'an LP3IA
PendidikanPondok Pesantren Al-Anwar Karangmangu, Pesantren Tahfidzul Qur'an LP3IA

BACA JUGA: Biodata dan Profil Evos Antimage, Lengkap Umur, Agama dan Nama Asli

Nah, itulah biodata dan profil lengkap umur agama dan pendidikan Gus Baha aka Ahmad Bahauddin Nursalim, Kiai calon Ketum PBNU. Makin kenal dengan sosoknya kan gaes?




Gus Bahabiodata Gus Bahaprofil Gus Bahaumur Gus Bahaagama Gus Bahafakta Gus Bahapendidikan Gus Bahasilsilah keluarga Gus BahaCalon Ketua Umum PBNUUlamaKiaiAhmad Bahauddin Nursalim

Share to:



Modal Video 01